Trik Simpel Tampil Elegan di Hari Raya Idul Fitri dengan Rok Panjang

Trik Simpel Tampil Elegan di Hari Raya Idul Fitri dengan Rok Panjang

Trik Simpel Tampil Elegan di Hari Raya Idul Fitri dengan Rok Panjang--

DISWAY JATENG – Hari raya identik dengan kaftan dan gamis sebagai busana yang paling sering dicari. Tetapi ada beberapa alternatif untuk tampil elegean di Hari Raya dengan rok panjang lho. 

Untuk memberikan kesan yang elegan di Hari Raya kamu bisa mengenakan maxi skirt ataupun rok panjang. Berbeda dengan drees yang biasanya kamu padukan dengan outerwear. 

Rok panjang bisa memberikan kebebasan untuk kamu bereksplorasi. Nah kira-kira kamu ingin tampil elegan di Hari Raya nanti nggak nih?

Untuk kamu yang ingin tampil elegan di Hari Raya berikut ini sejumlah trik untuk mix and match rok panjang dengan atasan sebagai ide gaya saat momen lebaran, simak ya!

BACA JUGA:4 Inspirasi Model Tunik untuk Remaja, Cocok untuk Hari Raya Idul Fitri 2024

Trik Simpel Tampil Elegan 

Pleasure in Pleats 

Rok panjang yang pertama hadir dengan rok lipit dalam rupa maxi skirt. Kamu bisa memberikan tampilan yang minimalis dengan memadukan rok warna terang seperti merah ataupun ungu dengan atasan loose berwarna pastel. 

Kamu harus menghindari aksesoris seperti perhiasan yang terlalu ramai. Cukup mengenakan anting ataupun bross. 

Sedangkan untuk sepatu, kamu bisa memilih heels atau sepatu sandal agar terkesan lebih girly. 

Earth tone 

Tampil elegan di Hari Raya nanti bisa dengan rok panjang earth tone. Untuk kamu yang menyukai jenis warna netral dan menghindari warna putih, earth tone seperti nude dan beige bisa menjadi pilihan yang tepat lho. 

Kamu bisa mengenakan bersama rok panjang dengan motif yang ramai, agar kamu tetap terlihat elegan.

BACA JUGA:4 Inspirasi Model Tunik untuk Remaja, Cocok untuk Hari Raya Idul Fitri 2024

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: