6 Manfaat Nanas untuk Kecantikan

6 Manfaat Nanas untuk Kecantikan

KECANTIKAN - Punya Nanas? Ini 6 Manfaat Nanas untuk Kecantikan! --

DISWAY JATENG - Punya Nanas? Ini 6 Manfaat Nanas untuk Kecantikan! Nanas merupakan buah yang memiliki mata dan memiliki rasa yang menyegarkan. Buah ini dapat dikonsumsi untuk berbagai sajian nikmat.

Manfaat nanas untuk kesehatan mulai dari meredakan diare, mencegah flu, mengurangu bengkak bahkan dapat menurunkan berat badan. Adapula manfaat nanas untuk kecantikan yang jarang diketahui.

Manfaat nanas untuk kecantikan tentunya wajib diketahui agar dapat menggunakan perawatan mudah dan murah ini. Berikut akan dibahas manfaat dan cara membuat masker nanas.

BACA JUGA : 5 Rekomendasi Masker Alami untuk Atasi Keriput Pada Kulit. Cara Buatnya Mudah dan Dijamin Aman

Manfaat nanas untuk kecantikan wajib diketahui agar wajah sehat:

1. Menjaga kesehatan kulit

Manfaat nanas untuk kecantikan yang pertama adalah dapat menjaga kesehatan kulit terutama kulit wajah. Ini dikarenakan kandungan vitamin C yang terdapat di buah nanas.

Untuk mendapatkan manfaat ini nanas dapat dimakan secara langsung, dibuat jus atau dengan digunakan sebagai masker. Kandungan vitamin C pada nanas dapat meningkatkan elastin dan kolagen.

2. Mengobati jerawat

Nanas juga dapat mengobati jerawat secara efektif dan akan membuat kulit menjadi bebas dari jerawat. Ini karena kandungan enzim bromelanin yang terkandung pada nanas yang berguna bagi kulit.

Enzim bromelanin dapat menghilangkan komedo, mengecilkan pori-pori kulit dan tentunya menghilangkan bekas jerawat. Gunakan masker nanas secara teratur agar mendapatkan manfaat optimal.

3. Membantu mencerahkan wajah

Manfaat nanas untuk kecantikan berikutnya adalah membantu mencerahkan wajah. Ini karena kandungan vitamin C pada nanas dapat menyamarkan noda hitam dan dapat mencerahkan warna kulit.

BACA JUGA : Berikut 5 Rekomendasi Masker Alami untuk Mengatasi Keriput Pada Kulit, Salah Satunya Masker Beras

4. Penyembuhan luka

Nanas juga dapat menyembuhkan luka yang kamu alami baik bekas operasi maupun kecelakaan. Dapat terjadi karena adanya sifat anti-inflamasi dari bromelain yang terkandung didalamnya.

Kandungan ini dapat mengurangi peradangan, pembengkakan, nyeri dan memar yang terjadi pasca operasi. Bromelain juga dapat meredakan nyeri, bengkak atau rasa tidak nyaman pasca operasi gigi.

5. Dapat membuat awet muda

Berikutnya nanas dapat membuat wajah menjadi awet muda atau mencegah penuaan dini. Tentunya ini dapat berguna bagi kamu yang memiliki garis halus pada wajah maupun kerutan pada wajah.

Terdapat kandungan asam alpha-hydroxy dan antioksidan yang dapat menghilangkan radikal bebas yang merusak kulit. Untuk mendapatkan manfaat ini kamu dapat menggunakan nanas menjadi masker wajah.

6. Menghilangkan bintik di wajah

Manfaat nanas untuk kecantikan terakhir adalah dapat menghilangkan bintik pada wajah. Bintik hitam atau flek pada wajah ini timbul karena wajah terlalu sering terpapar matahari tanpa pelindung.

Nanas dapat membuat kulit mengelupas tentunya ini dapat membuat kulit menjadi cepat memproduksi sel baru. Kandungan enzim pada nanas juga dapat melawan kerusakan karena radikal bebas.

BACA JUGA : Begini Cara Membuat Masker Alami untuk Memutihkan Wajah dan Kerutan

Setelah mengetahui apa saja manfaat yang dimiliki nanas, berikutnya adalah cara membuat dan penggunaan masker nanas. Agar mendapatkan hasil dari nanas yang optimal yang wajib kamu ketahui.

Bahan-bahan :

1 buah nanas

1 sdt gula pasir

Cara penggunaan:

Pisahkan nanas dengan kulitnya lalu haluskan nanas hingga menjadi pasta

Tambahkan gula pasir dalam pasta nanas tersebut

Oleskan secara merata di permukaan wajah, diamkan selama 10 hingga 15 menit lalu bilas

Setelah menggunakan masker nanas ini wajah akan terasa lebih lembap dan segar dari sebelumnya. Gunakan masker nanas 3 hingga 4 kali dalam seminggu untuk mendapatkan hasil yang optimal.

Manfaat nanas untuk kecantikan ini tentunya dapat membuat wajah kamu menjadi cerah dan tentunya sehat. Telebih dengan manfaat segudang dan cara pembuatan masker nanas bisa dilakukan di rumah.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: