Realme 12 5G: Spesifikasi, Harga, dan Kapan Rilis di Indonesia
Realme 12 5G: Spesifikasi, Harga, dan Kapan Rilis di Indonesia--Screenshot Website Resmi Realme
DISWAY JATENG - Realme kembali menghadirkan smartphone 5G terbaru untuk generasi muda, yaitu Realme 12 5G.
Realme 12 5G dirilis bersamaan oleh Realme satu set dari varian 12nya, di pasaran Indonesia pada maret 2024.
Smartphone ini menawarkan desain stylish dan trendy, layar yang jernih dan responsif, performa tangguh, kamera canggih, dan baterai tahan lama.
Yuk kita telusuri bersama-sama seputar harga terbaru dan spesifikasi lengkap hp Realme terbaru 2024 yaitu Realme 12 5G di bawah ini.
Spesifikasi Realme 12 5G
1. Desain Stylish dan Trendy
Hp Realme terbaru ini dilengkapi dengan dual sim card (slot khusus) dan sudah support konektivitas 5G. Bodinya ramping dan ringan, sehingga nyaman digenggam dan dibawa bepergian.
Realme 12 5G hadir dengan desain yang stylish dan trendy, dengan pilihan warna yang menarik seperti Twilight Purple dan Woodland Green.
2. Layar Menakjubkan
Realme 12 5G dilengkapi dengan layar IPS LCD 120Hz yang jernih dan responsif. Layar ini memiliki ukuran 6.7 inci dan resolusi Full HD Plus (2400 x 1080), sehingga memberikan pengalaman menonton yang imersif dan menyenangkan.
BACA JUGA: Realme 12 Pro Plus 5G Hp Realme Terbaru 2024, Cek Kelebihan dan Kekurangannya Sebelum Membelinya
3. Performa Tangguh dan Efisien
Performa Realme 12 5G, ditenagai oleh chipset Dimensity 6100+. Chipset ini memberikan performa yang tangguh dan efisien untuk berbagai aktivitas, termasuk bermain game dan multitasking.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: