PMI Kota Tegal Raih WTP 7 Kali Berturut-turut

PMI Kota Tegal Raih WTP 7 Kali Berturut-turut

MENUNJUKAN - Ketua PMI Kota Tegal yang juga Sekda Kota Tegal drg Agus Dwi Sulistyantono didampingi Kepala Markas PMI Kota Tegal Djoko Trihadmodjo.Foto:Meiwan Dani R/jateng.disway.id--

DISWAYJATENG, TEGAL - Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Tegal meraih Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) setelah dilakukan pemeriksaan oleh akuntan publik. WTP tersebut merupakan yang ke-7 secara berturut-turut. Hal itu menunjukan pengelolaan keuangan di PMI Kota Tegal dapat dipertanggung jawabkan.

"Sudah 7 kali sejak tahun 2018 sampai 2024. Kita selalu WTP," kata Ketua PMI Kota Tegal yang juga Sekda Kota Tegal drg Agus Dwi Sulistyantono.

BACA JUGA:Murid SMP Negeri 12 Kota Tegal Dilatih Jurnalistik

WTP tersebut merupakan pemeriksaan yang dilakukan akuntan publik dari luar atau audit eksternal. Adanya WTP itu menjadi kewajiban setiap lembaga pelayanan publik sebagai pertanggung jawaban keuangan, transparansi dan akuntabilitas. Itu menunjukan yang dilakukan PMI Kota Tegal bisa dipertanggung jawabkan.

BACA JUGA:Wakil Wali Kota Tegal Jumadi Apresiasi Pencinta Sepeda Motor 2 Tak

"Sehingga masyarakat percaya terhadap pengelolaan keuangan di PMI Kota Tegal. Adanya WTP ke-7 tersebut, semoga kegiatan kemanusiaan akan meningkat," ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: