Review Hp OPPO Terbaru 2024, Mulai Daya Pacu hingga Tambahan Sensor

Review Hp OPPO Terbaru 2024, Mulai Daya Pacu hingga Tambahan Sensor

Spesifikasi HP Oppo A79 5G-Tribun Gorontalo-

DISWAYJATENG - Hp OPPO terbaru 2024 akan memiliki tambahan baru pada OPPO A series, yaitu OPPO A79 5G. Layar smartphone ini telah ditingkatkan dari model sebelumnya, lebih lebar dan lebih jernih, menampilkan area kerja yang lebih besar.

Casing belakangnya juga ditata secara moderen, memberikan tampilan premium dengan harga mulai dari Rp3 jutaan, ditambah dengan sertifikasi IPX4, jadi Hp OPPO terbaru 2024 ini aman jika terkena air hujan.

Keunggulan utama lain dari Hp OPPO terbaru 2024 ini adalah kualitas kamera yang sangat baik dalam hal perangkat keras, algoritma, dan fitur perangkat lunak.

Penggemar fotografi akan senang mengabadikan momen dalam situasi apa pun dengan OPPO A79 5G ini. Ingin tahu lebih banyak dari Hp OPPO terbaru 2024 ini? Simak penjelasannya di bawah ini.

BACA JUGA:6 Spesifikasi Oppo F25 Pro 5G, Sangat Hemat Daya dengan Kinerja Kencang di Kelasnya

1. Desain Keren dan Tahan Air

OPPO A79 5G mempersembahkan desain yang menggabungkan keelokan dan ketangguhan. Dengan dimensi yang ramping, ketebalan hanya 8 mm, dan bobot 193 gram, ponsel ini memberikan pengalaman genggam yang nyaman. 

Inspirasi desain dari jam tangan mekanikal memberikan sentuhan estetik yang mencolok, terutama dalam varian warna Dazzling Purple dengan konsep Glowing Feather Design yang mirip bulu burung merak. 

Desain bodi belakangnya juga menonjolkan tekstur reflektif yang memberikan efek 3D menakjubkan.

Keistimewaan lainnya terletak pada ketahanan terhadap air dan debu dengan sertifikasi IPX4. Layar ponsel tidak mudah retak berkat lapisan pelindung Panda Glass, memberikan perlindungan ekstra terhadap kondisi lingkungan, termasuk hujan deras yang sering melanda Indonesia.

BACA JUGA:5 Spesifikasi HP Oppo A77S Terbaru 2024. Mulai dari Baterai Hingga Desainnya yang Keren dan Kekinian Abis

2. Kinerja Tangguh dengan Dimensity 6020

OPPO A79 5G dibekali dengan chipset MediaTek Dimensity 6020 5G, menjadikannya pilihan yang solid untuk aktivitas berat. Performa kelas menengah ini didukung oleh RAM 8 GB LPDDR4x dan penyimpanan 256 GB pada standar UFS 2.2. 

Chipset ini memiliki konfigurasi CPU yang handal, memberikan pengalaman pengguna yang mulus dalam menjalankan aplikasi, bermain gim, atau berselancar di internet. Meskipun skor AnTuTu v10 mencapai 401.410 poin, sebanding dengan chipset sekelasnya, performa OPPO A79 5G tetap memukau.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: