7 Buah untuk Obat Ginjal, Sayangi Ginjal agar Sehat Selalu

7 Buah untuk Obat Ginjal, Sayangi Ginjal agar Sehat Selalu

7 Buah untuk Obat Ginjal, Sayangi Ginjal agar Sehat Selalu--

DISWAY JATENGGinjal merupakan salah satu organ tubuh yang sangat penting, karena berfungsi untuk membersihkan darah dari racun serta mengubah sisa zat sisa menjadi urin. Berikut ini ada beberapa buah untuk obat Ginjal yang bisa kamu konsumsi. 

Kamu bisa menjaga kesehatan ginjal, dengan asupan makanan yang benar-benar harus diawasi. Salah satunya dengan mengonsumsi buah untuk obat ginjal.

Ada beragam makanan sehat yang bisa dikonsumsi oleh penderita ginjal. Selain sayuran dan beberapa jenis makanan, ada pula buah untuk obat ginjal yang bagus dikonsumsi pasien.

Nah berikut ini ada beberapa buah untuk obat ginjal yang bisa kamu konsumsi sehari-hari. Untuk lebih jelasnya kamu bisa simak artikel ini sampai habis ya!

Daftar buah untuk obat ginjal 

1.Plum 

Penderita penyakit ginjal bisa menjaga pola makan dengan mengonsumsi buah plum. Buah plum merupakan salah satu buah yang kaya akan antioksidan sehingga tidak hanya baik untuk memelihara kondisi ginjal. 

Tetapi juga organ tubuh secara keseluruhan, karena kandungan antioksidan yang lebih tinggi pada buah plum yang berwarna hitam dibandingkan dengan yang berwarna merah. 

BACA JUGA:Cara Deteksi Dini Penyakit Ginjal pada Remaja

2.Cranberry 

Cranberry merupakan buah beri yang kaya akan kandungan yang bersifat anti radang juga anti bakteri. Buah ini bermanfaat untuk dikonsumsi oleh seseorang yang mengalami masalah dengan ginjalnya. 

Selain dapat membantu kesehatan ginjal, cranberry juga bisa membantu kamu untuk penderita infeksi salurah kemih. 

3. Pir 

Buah pir merupakan salah satu buah untuk obat ginjal. Kandungan sodium di dalam buah pir terbilang cukup rendah, sehingga membuatnya bisa dikonsumsi untuk mencegah terjadinya penyakit ginjal. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: