Bulan Dana PMI Kabupaten Tegal 2023 Tembus Rp2,2 Miliar

Bulan Dana PMI Kabupaten Tegal 2023 Tembus Rp2,2 Miliar

DITUTUP - Bulan Dana PMI Kabupaten Tegal Tahun 2023 ditutup secara resmi oleh Pj Bupati Tegal yang diwakili Asisten I Sekda Kabupaten Tegal Suspriyanti.Foto:Yeri Noveli/jateng.disway.id--

DISWAYJATENG, SLAWI - Pengumpulan dana kemanusiaan melalui Bulan Dana Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Tegal Tahun 2023 tembus Rp2,2 miliar atau melebihi dari target hingga 106 persen.

Perolehan ini mencuat dalam acara penutupan Bulan Dana PMI Tahun 2023 dan penyerahan penghargaan bagi pendonor darah sukarela, di Aula PMI Kabupaten Tegal.

Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Kabupaten Tegal selaku Ketua Umum Panitia Penyelenggara Bulan Dana 

BACA JUGA:800 Anak di Desa Wanarata Kabupaten Pemalang Jadi Target Imunisasi Polio

PMI Kabupaten Tegal Tahun 2023 Ramdoni mengatakan, pengumpulan dana kemanusiaan ini berjalan lancar dan sukses.

Target pengumpulan dana tahun 2023 sebesar Rp2,1 miliar. Dari target tersebut, pihaknya berhasil mengumpulkan dana bersih sebanyak Rp2.227.526.825.

Karena itulah, pihaknya mengucapkan terima kasih kepada seluruh jajaran panitia dan Seksi Usaha Bulan Dana PMI yang bersama-sama telah bekerja dengan ikhlas dan sungguh-sungguh yang didasari oleh semangat pengabdian demi kemanusiaan.

BACA JUGA:Anggaran Rp130 Juta, Musala SDN Kendalserut 03 Kabupaten Tegal Dibangun 1,5 Bulan

Tak terkecuali juga kepada jajaran Pemerintah Kabupaten Tegal atas segala bantuan dan dukungannya, sehingga pelaksanaan Bulan Dana PMI Kabupaten Tegal Tahun 2023 berjalan lancar dan sukses.

"Dana yang terkumpul ini akan 

digunakan untuk membantu meringankan penderitaan sesama manusia akibat bencana, baik bencana alam maupun bencana akibat ulah manusia, tanpa membedakan latar belakang korban yang ditolong," kata Ketua Umum Panitia Penyelenggara Bulan Dana PMI Kabupaten Tegal Tahun 2023, melalui rilis sambutannya.

BACA JUGA:Mahasiswi Prodi PBI FKIP UPS Tegal Juara III MTQ OSI Nasional 2024

Pj Bupati Tegal Agustyarsyah melalui Asisten 1 Sekda Kabupaten Tegal Suspriyanti mengucapkan selamat atas perolehan pengumpulan dana yang mencapai 106 persen atau sebesar Rp2,2 miliar.

Dia menilai, Ketua Umum Panitia Penyelenggara Bulan Dana PMI Kabupaten Tegal telah bekerja maksimal dan gigih berupaya menghimpun dana tersebut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: