5 Destinasi Wisata Air Terjun di Boyolali, Nomor 5 Termasuk Air Terjun Terindah di Jateng

5 Destinasi Wisata Air Terjun di Boyolali, Nomor 5  Termasuk Air Terjun Terindah di Jateng

wisata air terjun boyolali-tangkapan layar instagram @magelang.scenery-

DISWAY JATENG- Boyolali menawarkan destinasi wisatanya dengan pemandangan alam yang menakjubkan, karena terletak di lereng gunung merapi serta gunung merbabu maka disini banyak menawarkan wisata air terjun yang indah.

Wisata air terjun di boyolali memiliki suasana yang sangat sejuk dan menenangkan cocok untuk kamu yang ingin menyingkir dari hiruk piruknya kota, wisata disini juga dikelilingi dengan pepohonan hijau asri yang dapat menyegarkan mata siapapun yang melihatnya.

Wisata air terjun boyolali ini dapat dijadikan healing untuk melepas penat karena telah bekerja berhari-hari.

BACA JUGA:5 Destinasi Tempat Wisata di Boyolali yang Hits, Nomor 5 Bernuansa Negeri Sakura ala Jepang!

Berikut 5 wisata air terjun di boyolali dengan panorama alamnya yang indah : 

1. Air Terjun Jumbleng Biru

Air terjun jumbleng biru merupakan air terjun di boyolali yang menyuguhkan air jernih berwarna kebiruan, wisata ini memiliki pemandangan yang sangat eksotis bukan. Jika berkunjung ke wisata air terjun ini harap berhati-hati karena kolam dibawahnya memiliki kedalaman hingga 6 meter. Pasalnya munculnya warna biru berasal dari dalamnya kolam ini.

Air terjun ini berlokasi di Sungai Sukuh, Dukuh Kemuning, Desa Mudal, Kecamatan Boyolali Kota. Jam operasionalnya dimulai pukul 08.00 sampai 17.00 WIB.

2. Air Terjun Tempuran 

Ketinggian air terjun tempuran berkisar 10 meter, debit air disini juga tidak besar oleh karena itu kamu dapat berenang atau bermain air di wisata ini. Pemandangan alam yang disuguhkan tidak hanya air terjun saja melainkan juga keindahan gunung merbabu.

Wisata air terjun ini berada di Dukuh Wonolelo, Desa Ngagrong, Ampel. Buka setiap hari mulai pukul 08.00 sampai 17.00 WIB, kamu hanya perlu merogoh kocek Rp 5000 dengan tambahan tarif parkir Rp 2.000.

3. Air Terjun Watu Abang 

Wisata ini menyuguhkan air yang segar serta jernih, ketika berkunjung kesini kamu dapat melakukan aktivitas berenang dan bermain air. Air terjun watu abang juga salah satu hidden gem karena belum banyak diketahui oleh banyak orang.

Wisata ini berlokasi di Desa Pantaran, Ampel. Buka setiap hari mulai pukul 08.00 sampai 17.00 WIB, tiket masuknya sangat murah kamu hanya perlu merogoh kocek Rp 5.000 per orang dan tarif parkir Rp 2.000.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: