Healing ke Wisata Air Terjun di Banyumas, Nomor 2 Akses Mudah dan Ada Villa Lho!

Healing ke Wisata Air Terjun di Banyumas, Nomor 2 Akses Mudah dan Ada Villa Lho!

wisata air terjun di banyumas-tangkapan layar instagram @purwokertokeren-

DISWAY JATENG- Banyumas merupakan daerah yang terletak di dataran tinggi, hal ini menjadikan banyumas menawarkan destinasi wisata air terjun atau curug yang memiliki keindahan pemandangan alamnya.

Wisata air terjun di banyumas ini ramai dikunjungi wisatawan untuk dijadikan tujuan berlibur, banyak wisatawan dari luar kota yang datang ke daerah ini hanya untuk menikmati panorama alam yang ada di air terjun banyumas.

Akses menuju wisata air terjun ini ada yang cukup mudah hingga sulit dijangkau, walaupun memiliki akses yang lumayan menguji adrenalin namun ketika sampai dilokasi kamu akan dibayar tunai dengan suguhan keindahan alam yang memukau.

Untuk kamu yang sedang bingung menentukan tujuan destinasi wisata, maka artikel ini cocok untuk kamu. Karena dibawan ini akan membahas deretan wisata air terjun yang dapat kamu kunjungi untuk tujuan berlibur.

BACA JUGA:Ada Apa sih di Banyumas Berikut Destinasi Wisata yang Ada di Banyumas

Berikut 6 rekomendasi wisata air terjun di banyumas yang memiliki pemandangan indah :

1. Curug Telu

Ketika berlibur dilokasi ini kamu akan disuguhkan tiga wisata yang menyajikan keindahannya masing-masing, yang pertama ada sendang bidadari yakni menyuguhkan air terjun didalam goa dan terdapat 

tebing-tebing tinggi, berikutnya ada wisata kedung pete kamu dapat melakukan aktivitas berenang dan slibon di aliran sungainya yang tenang, yang terakhir ada wisata curug telu ketika berkunjung ke wisata air terjun ini kamu akan disuguhkan keindahan dari tiga curug yang terjejer. 

2. Curug Bayan

Curug ini memiliki villa yang dapat kamu sewa, ketika menginap di villa ini kamu akan disuguhkan panorama alam yang sangat menyegarkan. Akses menuju wisata air terjun ini sangat mudah karena berada di pinggir jalan raya, selain itu lokasi curug bayan juga berdekatan dengan wisata baturraden. Suasana di wisata ini juga sangat sejuk cocok untuk melepas penat dan merefreshkan pikiran.

Wisata ini berlokasi di Desa Karangsalam Kecamatan Baturraden.

3. Curug Nangga

Akses menuju curug nangga ini lumayan menguji adrenalin, namun ketika sampai di lokasi kamu akan dibayar total dengan keindahan disini. Yang menjadi daya tarik di curug ini yakni terdapat tujuh undakan aliran air, dan berlokasi berhadapan langsung dengan sawah terasering.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: