5 Air Terjun di Jawa Tengah Cocok untuk Berlibur, Nomor 4 Air Terjun Tertinggi di Jateng!

5 Air Terjun di Jawa Tengah Cocok untuk Berlibur, Nomor 4 Air Terjun Tertinggi di Jateng!

air terjun di jawa tengah cocok untuk berlibur-tangkapan layar instagram @kabarpessel-

DISWAY JATENG- Weekend merupakan waktu yang ditunggu-tunggu oleh semua orang, karena selain sebagai penghujung hari. Weekend biasa digunakan untuk berlibur dengan keluarga, teman, maupun pasangan sekedar untuk melepas penat.

Mencari tujuan untuk berlibur memang lumayan membingungkan, hal ini dikarenakan banyak destinasi wisata yang menyuguhkan keindahanannya masing-masing.

Berlibur ke wisata alam yang menawarkan udara segar dan sejuk memang menjadi pilihan, salah satunya ke wisata air terjun.

Air terjun di jawa tengah menyuguhkan pemandangannya yang indah, cocok untuk dijadikan tujuan untuk berlibur.

BACA JUGA:Rekomendasi Wisata di Purwokerto, Cocok Untuk Berlibur Bersama Keluarga!

Berikut 5 air terjun dengan pemandangan indah di jawa tengah yang dapat dijadikan untuk berlibur:

1. Air Terjun Grojogan Sewu, Kabupaten Karanganyar

Air Terjun Grojogan Sewu berlokasi di Jl. Raya Tawangmangu, Desa Sepanjang, Kec. Tawangmangu, Kabupaten Karanganyar.

Air terjun ini berada di kawasan hutan wisata grojogan sewu yang ditempati oleh monyet-monyet, ketika berkunjung kesini kamu harus menaiki anak tangga sebanyak seribu anak tangga. 

Pemandangan yang disuguhkan juga sangat indah, dijamin ketika berkunjung kesini kamu akan betah berlama-lama.

Air terjun grojogan sewu berketinggian 80 meter, ketika berlibur kesini kamu bisa berenang dibawah air terjun yang terdapat kolam renang yang dingin serta segar.

2. Air Terjun Jenggala, Kabupaten Banyumas

Air terjun jenggala berlokasi di Jl. Pangeran Limboro, Dusun III Kalipagu, Ketenger, Kec. Baturaden, Kabupaten Banyumas. Air terjun ini berketinggian 30 meter, air terjun ini menawarkan pemandangan tiga aliran air yang deras serta sebuah spot foto berbentuk hati besar yang berada di tengah area air terjun.

Untuk sampai ke lokasi kamu harus melewati jalan setapak sekitar 800 meter.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: