4 Fakta Menarik Candi Borobudur yang Harus Kamu Tahu! Nomor 3 Bikin Kaget

4 Fakta Menarik Candi Borobudur yang Harus Kamu Tahu! Nomor 3 Bikin Kaget

Fakta menarik tentang Candi Borobudur-Seputar Semarang-

DISWAYJATENG - Candi Borobudur merupakan ikon Indonesia, letaknya di Magelang, Jawa Tengah.

Sekarang, Candi Borobudur menjadi tempat Wisata sejarah yang di Minati wisatawan domestik maupun mancanegara.

Candi Borobudur menjadi saksi sejarah peradaban di Tanah Jawa. Bukan hanya itu, Candi Borobudur juga merupakan bukti perkembangan Agama Budhha di Indonesia.

Candi Borobudur bisa menjadi salah satu pilihan buat kamu yang ingin Wisata Sejarah.

BACA JUGA:Penat Dengan Aktivitas Anda? Cobalah Berwisata Glamping di Rumah Angsa Guci, Simak Lokasi dan Fasilitasnya!

Buat para orang tua, ini bisa menjadi pilihan mengajak si buah hati untuk Wisata Sejarah dan mengenalkan sejarah besar di masa lampau.

Sebelum Wisata Sejarah ke Candi Borobudur, ada baiknya kamu mempelajari terlebih dahulu sejarah Candi Borobudur. Kita sudah merangkumnya untuk kalian, Simak.

1. Candi Borobudur: Jejak Sejarah Agama Budha di Indonesia

Candi Borobudur merupakan bukti hidup dari perkembangan agama Budha di Indonesia. Bangunan ini, sebagaimana yang mungkin sudah kamu ketahui, memiliki sejarah panjang yang mencengangkan.

Dibangun dalam periode antara 750 hingga 842 Masehi, candi ini adalah warisan agung dari dinasti Syailendra.

Menurut catatan Cagar Budaya Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, pendirian Candi Borobudur diduga dilakukan secara bertahap dan gotong royong.

Candi ini benar-benar luar biasa dengan struktur yang mengesankan.

Terdiri dari 10 tingkat yang berupa punden berundak-undak, dindingnya dipenuhi dengan 2.772 panel relief yang mengisahkan berbagai cerita, 504 patung Budha yang mempesona, dan 72 stupa yang megah.

BACA JUGA:Cara Menikmati Keindahan Alam yang Berbeda. 5 Tempat Glamping di Purwokerto ini Cocok Banget Buat Healing

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: