6 Rekomendasi Wisata Jepara Hits, Cocok Untuk Liburan Bersama Keluarga

6 Rekomendasi Wisata Jepara Hits, Cocok Untuk Liburan Bersama Keluarga

wisata jepara pantai kartini-tangkapan layar instagram @wisatasemarang-

DISWAY JATENG- Wisata Jepara. Jepara merupakan salah satu daerah yang termasuk ke dalam provinsi jawa tengah, kota yang dijuluki dengan bumi kartini ini mempunyai pemandangan alam yang indah yang jarang diketahui.

Kota ini memang tidak terkenal dengan objek wisatanya, tetapi sebenarnya wisata jepara terdapat pemandangan yang tidak kalah cantiknya dibanding kota lainnya.

Destinasi wisata jepara ini dapat dijadikan tujuan berlibur ketika di tanggal merah, berkunjung ke wisata di kota ini dijamin tidak akan menyesal karena kamu akan disajikan panorama alam yang indah.

Artikel ini akan membahas deretan wisata jepara yang sedang viral, yuk simak ulasan dibawah ini.

BACA JUGA:6 Daftar Wisata di Jepara yang Paling Hits, Simak Yuk!

1. Jepara Ourland Park 

Jepara ourland park berlokasi di Pantai Mororejo, Mlonggo, Kabupaten Jepara, Jawa Tengah. Wisata ini memiliki konsep seperti berada di eropa serta timur tengah, terdapat 36 permainan air yang dapat kamu nikmati.

Tiket masuk ke wisata jepara ini di banderol sebesar Rp 35000 untuk hari biasa sedangkan untuk akhir pekan sebesar Rp 50000.

Jepara ourland park buka setiap hari, mulai pukul 09.00 – 15.30 WIB.

2. Wana Wisata Sreni Indah

Wisata ini berada di kaki gunung muria, oleh karena itu suasana yang ada disini sangat sejuk serta pemandangannya juga sangat indah.

Disini juga terdapat spot foto yang instagramable, cocok untuk kamu yang memiliki hobi mengunggah foto di sosial media.Tiket masuk ke wisata ini sangat murah yakni Rp 5000 per orang. 

Wana wisata sreni indah berlokasi di Tirto, Bategede, Nalumsari, Kabupaten Jepara, Jawa Tengah. Buka setiap hari mulai pukul 07.00 – 18.00 WIB.

3. Danau Blingoh

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: