Siswa SMPN 17 Kota Tegal Gelar Bulan Bahasa

Siswa SMPN 17 Kota Tegal Gelar Bulan Bahasa

Kepala SMP Negeri 17 Tegal Amir Al Fauzi bersama dengan guru pendamping usai memberikan hadiah kepada siswa saat upacara Hari Sumpah Pemuda di Lapangan SMP Negeri 17 Tegal, Sabtu (28/10).--Harian Pagi Radar Tegal

DISWAY JATENG - SMP Negeri 17 Kota Tegal mengelar bulan bahasa, berbagai lomba dalam bulan Bahasa dan Sastra dilaksanakan mulai dari 25 hingga 27 Oktober 2023.

 

Kegiatan tersebut dibuka Kepala sekolah SMP Negeri 17 Kota Tegal  Amir Alfauzi, adanya kegiatan tersebut untuk memberikan pengaruh positif terhadap peserta didik. Jumlah peserta yang mengikuti kegiatan tersebut sebanyak 96 anak, baik peserta individu dan kelompok kelas.

 

"Mereka mengikuti kegiatan dengan tiga macam lomba yaitu menulis cerpen , lomba pojok baca, lomba pidato Bahasa Inggris," kata Kepala SMP Negeri 17 Kota Tegal Amir Al Fauzi.

 

Kegitan tersebut mengambil tema "Literasi dalam ke Bhinekaan untuk kemajuan bangsa. Lomba Bulan Bahasa adalah  salah satu program yang dilakukan oleh Kesiswaan dan bertujuan untuk mengasah mental, keindahan bercakap, dan jiwa kebahasaan di dalam diri siswa.

 

"Lomba itu diharapkan mampu melekatkan hati siswa pada Bahasa Indonesia dan Bahasa Internasional," ujar Amir Alfauzi.

 

BACA JUGA:Siswa SDN 12 Tegal Kenang Sosok Nabi Muhammad SAW

 

Sementara itu, Waka Kesiswaan Purnomo mengatakan Lomba ini  berlangsung lancar, terlebih seluruh peserta sangat antusias ketika menunjukkan penampilannya. Peserta berasal dari seluruh siswa kelas 7,8 dan 9 SMP Negeri 17 Kota Tegal.

 

Salah satu lomba yang paling banyak menyita perhatian adalah cerpen dan pidato bahasa inggris beberapa peserta rela membawa properti demi menunjang penampilan yang atraktif dan seakan terhanyut dalam cerita yang disampaikan setiap siswa. Namun properti saja belum cukup apabila penilaian di aspek lain belum terpenuhi.

 

Karena itu, siswa juga harus menguasai ekspresi, gestur, interaksi dengan pendengar, dan lafal yang jelas. Seperti halnya maksimal dalam segi intonasi, artikulasi, mimik, dan gestur.

 

BACA JUGA:Puluhan Siswa SMPN 4 Tegal Dilatih Jurnalistik

 

"Juri juga memberikan pengarahan edukasi setelah semua siswa perform. Semua tangkai lomba memiliki tujuan yang baik dari segi pendidikan ataupun sosial, siswa dilatih untuk berani berbicara di depan umum dan memiliki sifat pemimpin," ujar Purnomo.

 

Pemenang Lomba menulis cerpen dan pidato Bahasa Inggris  Salma Inayah dan Anggun kelas 9A.

 

“Sebenarnya ini pertama kali saya ikut lomba, ketika pengumuman sudah pesimis sekali, tapi ternyata speechless dan gemetaran saat di depan, tidak nyangka,” ungkap Salma Inayah dan Anggun  sambil memegang piagam kejuaraan.

 

Pengumuman dan pembagian hadiah pemenang di laksanakan setelah upacara Hari Sumpah Pemuda 28 Oktober 2023. Sekaligus pemberian penghargaan bagi guru  yang berprestasi oleh Kepala Sekolah SMP Negeri 17 Tegal. (mei)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: