4 Keseruan yang Ada di Indahnya Wisata Pantai Timang Yogyakarta
4 Keseruan yang Ada di Indahnya Wisata Pantai Timang Yogyakarta-disway jateng-
DISWAYJATENG.ID – Jika sebelumnya kalian sudah mengetahui sejarah akan wisata ini, maka belum lengkap rasanya jika kalian tidak mengetahui apa saja keseruan yang tersaji.
Wisata Pantai Timang merupakan salah satu tempat wisata yang mempunyai daya tarik sendiri yang memikat hati para pengunjung, kalian juga mendatangi wisata ini dengan keluarga maupun dengan pasangan kalian.
Berikut 4 keseruan yang tersaji di wisata Pantai Timang Yogyakarta, yakni antara lain:
1. Gondola dan Jembatan Gantung
Untuk keseruan yang pertama dan yang menjadi ikon dari Pantai Timang ialah kehadiran Gondola serta jembatan gantung, yang dimana banyak dijadikan wisatawan sebagai wahana ekstrim yang sangat menantang.
Untuk menuju arah Gondola dan Jembatan gantungnya tinggal mengikuti jalur yang sudah tersedia, dan nantinya kamu akan melihat jembatan gantung yang bersebelahan dengan gondola.
Gondola pada Pulau Timang memiliki panjang sekitar 100 meter dengan berada di ketinggian antara 9 hingga 11 meter, yakni dengan terbuat dari besi yang dibentuk sedemikian rupa dan hanya muat untuk satu orang saja.
Kemudian kalian akan ditarik hingga berjalan diantara tali temali yang telah disusun, dan jika ombak sedang menggila kamu akan terkena cipratannya dan rasakan sensasinya.
Selain gondola ada pula jembatan gantung yang terbuat dari tali tambang beralaskan kayu, bahkan ketegangan yang berbeda akan kamu rasakan ketika melewati jembatan gantung.
Tentu saja jika angin laut sedang kencang jembatan akan ikut bergoyang juga dan pasti akan sangat mengasikan.
BACA JUGA:Ini Dia Sejarah Indahnya Pantai Timang Yogyakarta
2. Lobster Pantai Timang
Hewan lobster merupakan komoditi utama dari para nelayan di Pantai Timang, dan untuk itu jangan lewatkan kesempatan tersebut dengan menikmati lobster Pantai Timang.
Menikmati sajian yang enak dan bergizi ditemani deburan ombak serta alam yang masih asri merupakan pengalaman yang tidak boleh kamu lewatkan disini.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: