Radiator Punya Peran Penting Bagi mobil! Ini Komponen Radiator dan Fungsinya

Radiator Punya Peran Penting Bagi mobil! Ini Komponen Radiator dan Fungsinya

Radiator memiliki beberapa komponen dengan fungsinya masing-masing--

DISWAYJATENG – Sebuah mobil memiliki satu bagian yang bernama radiator, bagian ini memiliki fungsi yang sangat penting bagi sebuah mobil.  Anda sebagai pemilik mobil harus tahu fungsi radiator serta komponennya pada kendaraan.

Radiator merupakan komponen penting dalam sebuah mobil. Fungsi utamanya adalah sebagai komponen pendingin udara untuk menjaga suhu mesin tetap stabil.

Apakah kamu sering mengecek air pendingin dalam radiator? Jika tidak, artinya cara merawat radiator mobil yang selama ini kamu lakukan belum benar. Perlu diingat bahwa radiator merupakan komponen yang sangat penting sebagai pendingin mesin.

Seperti yang diketahui, mobil yang mengalami kerusakan radiator kerap terjadi dikarenakan pemiliknya salah atau jarang merawat dengan benar. Ketika rusak, nantinya temperatur mesin bisa jadi overheat dan bisa merusak sistem mesin sehingga performa mobil pun menurun.

Bagi kamu yang tak ingin mengalami kerusakan radiator, sebaiknya simak penjelasan Qoala berikut ini terkait cara kerja dan cara perawatan radiator yang benar.

System radiator yang baik tentunya akan menjaga suhu mobil tidak mengalami overheat meskipun dalam pembakaran.

Komponen Radiator

Melansir dari laman qoala.app, radiator memiliki beberapa komponen pendukung yang berfungsi untuk memaksimalkann kinerjanya. Komponen-komponen ini sangatlah penting karena akan mengoptimalkan sistem pendinginan. Komponen tersebut antara lain:

1.    Radiator cap

Komponen ini bisa juga kita sebut tutup radiator yang akan menutup lubang radiator. Selain itu, tutup ini juga akan mengatur tekanan dan tempat pengisian air radiator agar tidak terjadi kebocoran pad radiator mobi.

2.    Upper tank

Upper tank merupakan tempat penampungan air (coolant) yang akan membawa suhu panas setelah mengitari mesin. Upper tank terletak pada bagian atas yang bernama reservoir tank.

3.    Lower tank

Lower tank adalah tempat penampung air setelah mengalami proses pendinginan yang letaknya pd bawah radiator mobil. Air yang masuk ke lower tank ini akan alirkan air lagi lewat saluran yang mengeliingi mesin untuk menyerap panas.

4.    Radiator core

Komponen ini merupakan inti yang berbentuk seperti pipa kecil yang berlubang. Fungsinya untuk menyalurkan panas dri air yang telah melewati mesin keluar mobil.

5.    Sirip radiator

Sirip ini berfungsi untuk membantu inti radiator melepas panas dari air keluar. Komponen ini berada pada tengah-tengah yang mendukung kinerja inti radiator.

6.    Drain plus

Komponen ini berpran sebagai penguras air pendingin yang terletak pada bawah radiator.

Fungsi Radiator

Semua mesin baik itu mobil atau motor yang menggunakan bahan bakar BBM memiliki komponen ruang bakar. Artinya, pembakaran terjadi yang dampaknya adalah suhu panas di mesin.

Saat dikendarai suhu panas tersebut akan terus meningkat dan perlu dikontrol.

Mengingat suhu panas tersebut bisa membahayakan mesin, maka diciptakanlah radiator yang merupakan komponen untuk mengatur temperatur supaya tidak terjadi overheat.

Nantinya suhu panas yang dihasilkan oleh mesin akan disalurkan ke udara oleh radiator ini.

Radiator juga kerap disebut sebagai coolant karena akan mengalirkan air melalui saluran yang awalnya sudah dipasang ke seluruh bagian mesin.

Nantinya aliran air inilah yang bekerja untuk menyerap suhu panas dari mesin untuk dialirkan kembali ke radiator.

Baru setelahnya suhu panas dibuang ke udara. Jadi temperatur dari mobil akan tetap stabil. Radiator sendiri memiliki beberapa bagian yaitu upper tank yang fungsinya menampung air atau coolant.

Selain itu, terdapat radiator core yang fungsinya menyalurkan suhu panas.

Ada juga bagian lower tank, sirip radiator, drain plus dan radiator cap. Cara merawat radiator mobil yang benar adalah dengan memperhatikan semua komponen tersebut secara rutin.

Tujuannya supaya mesin mobil tetap memiliki temperatur yang stabil dan terhindar dari overheat.

Jika mobil tidak memiliki system pendingin ini, suhu panas akan membuat mesin jadi lebih panas lagi ketika anda gunakan.

BACA JUGA:Tahu Jenis Radiator Mobil yang Anda Pakai? Ini Dia Jenis-Jenis Radiator..

Radiator akan bekerja ketika air (coolant) bersuhu netral mulai mengalir menuju saluran yang menglilingi mesin untuk menyerap panas. Coolant ini akan menyrap suhu panas selama proses mengalirnya, coolant juga akan membawanya kembali ke radiator.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: