Jangan Anggap Remeh Ide Usaha yang Satu Ini! Usaha Camilan Makaroni, Sebulan Bisa Untung Rp 27 Jutaan Lho Gak

Jangan Anggap Remeh Ide Usaha yang Satu Ini! Usaha Camilan Makaroni, Sebulan Bisa Untung Rp 27 Jutaan Lho Gak

--

DISWAYJATENG – Camilan makaroni sudah tidak asing lagi bagi kalangan anak sekolah. Jajanan ini sering terlihat pada penjual yang sering mangkal di depan sekolahan.

Makaroni juga sering digunakan masyarakat sebagai pelengkap snack jajanan dalam acara hajatan atau tasyakuran. Camilan ini juga mempunyai berbagai varian, bisa pedas ataupun manis tergantung dari bumbu pelengkapnya.

Ternyata camilan makaroni yang sekarang sedang viral bisa mendatangkan penghasilan yang luar biasa dalam sebulannya. Jika bisa konsisten, dalam sebulam bisa untung Rp27 juta.

Seperti yang kamu ketahui semua kalangan masyarakat pastinya menyukai cemilan kriuk pedas satu ini. Cemilan makaroni sangat nikmat apabila dikonsumsi saat sedang santai dengan keluarga, tidak hanya dijadikan sebagai camilan saja.

Namun olahan makaroni juga dapat disajikan sebagai pelengkap dalam sebuah makanan. Melihat masyarakat yang semakin lama menyukai olahan makaroni ini, hal ini bisa kamu jadikan sebagai peluang bisnis yang sangat menguntungkan jika kamu jalankan.

Bisnis yang gampang satu ini bisa kamu jalankan dalam berbagai profesi, baik kamu yang masih pelajar, mahasiswa, karyawan, atau ibu rumah tangga.

Selain itu bisnis jualan makaroni ini jangkauannya sagat luas, target pasar pun juga jelas. Di mana pun kamu berada usaha ini akan selalu mendatangkan penghasilan untuk kamu.

Baik kamu yang tinggal di daerah pedesaan atau pun di daerah perkotaan. Pada umumnya semua masyarakat sudah kenal dengan jajanan satu ini.

Biasanya para pedagang mengemas produk ini dengan beragam varian rasa, ada rasa pedas (sedang, tinggi, pedas mampus, dan level pedas lainnya), rasa jagung bakar, barbeque, keju, normal, dan rasa lainnya.

Kemasannya pun juga beragam, artinya para pedagang ini membuat packaging semenarik mungkin untuk menarik para pembeli.

Melansir dan merangkum dari laman channel youtube Belajar Berbisnis, berikut perkiraan modal untuk membuka sebuah usaha jualan cemilan macaroni:

Perkiraan Modal Usaha Jualan Cemilan Makaroni

Kamu bisa menjalankan bisnis tersebut dengan dua cara yakni resep makaroni dalam bentuk mentah dan membuat makaroni dalam bentuk yang sudah matang.

Bagi kamu yang ingin menjalankan bisnis satu ini perlu memperhatikan beberapa hal yang dapat mendukung kelancaran bisnis makaroni, supaya dapat berjalan lancar sesuai dengan yang diharapkan.

Sebagai pebisnis makaroni seharusnya kamu menyediakan berbagai pilihan ukuran dengan berat yang bermacam-macam.

Karena dengan menyediakan banyak ukuran, akan membuat setiap konsumen bisa memilih makaroni yang sesuai dengan kebutuhannya.

Sediakan ukuran makaroni mulai dari ukuran kecil hingga yang paling besar. Untuk ukuran besar biasanya disediakan bagi konsumen yang menjalankan bisnis makaroni dalam bentuk olahan makanan.

Terutama yang sudah digoreng dan diberi bumbu, menyediakan berbagai ukuran bentuk juga dapat mempertahankan setiap konsumen yang ingin membeli makaroni yang kamu produksi.

Bagi kamu yang ingin menjalankan bisnis ini, kamu juga harus memperhatikan kemasan makaroni yang disajikan. Karena kemasan yang menarik juga akan membuat masyarakat mudah tertarik dengan makaroni yang kamu jual.

Kamu juga harus menyediakan atau memberi brand produk yang kamu jual, di dana kamu bisa cantumkan kontak person yang bisa dihubungi pembeli.

Sehingga ketika ingin membeli lagi, mereka bisa langsung menghubungi kontakmu.

Berikutnya kamu harus menentukan harga jual. Di mana harga setiap bungkus kemasan makaroni akan mempengaruhi kelancaran bisnis yang dijalankan.

Hal ini dikarenakan setiap masyarakat pastinya ingin mendapatkan olahan makanan yang murah namun berkualitas.

Maka dari itu sebagai pebisnis makaroni sebaiknya jangan menjual makaroni dengan harga terlalu tinggi, sesuaikan harga makaroni dengan harga pasaran. Sehingga setiap kalangan masyarakat mudah untuk menjangkaunya.

Selajutnya, kamu bisa memasarkan makaroni ke beberapa warung. Selain itu kamu juga bisa melakukan pemasaran dengan akun media sosial, sehingga proses pemasarannya akan semakin luas.

Bagi kamu yang benar-benar ingin menjalankan bisnis satu ini, tidak hanya perlu memperhatikan hal-hal penting itu saja.

Namun kamu juga harus mengetahui hitungan analisa usahanya, supaya kamu bisa merinci kebutuhan modal dan keuntungan yang nantinya akan diperoleh.

Berikut ini perkiraan modal yang bisa kamu jadikan sebagai referensi untuk usahamu sendiri.

Perhitungan modal per bungkus:

1 kg makaroni = Rp17 ribu (Rp600 per bungkusnya)

4 sdm cabe bubuk (boleh divariasikan dengan bumbu tabur) = Rp1000

1 sdm kaldu bubuk = Rp500

1 pcs plastik = Rp200

Minyak, gas dan lainnya = Rp1500

=> Total modal per bungkus makaroni = Rp3800

Perhitungan keuntungan:

1 kg makaroni bisa untuk 30 bungkus

1 bungkus dijual Rp10.000

Modal per bungkus Rp3800

Maka kamu mendapatkan keuntungan Rp6200 per bungkus. Jika diestimasikan Rp6200 x 30 bungkus = Rp186.000 keuntungan dari 1 kg makaroni. Cukup lumayan bukan!

Bayangkan jika kamu bisa menjual 5 kg makaroni dalam sehari, maka kamu bisa dapat keuntungan bersihnya sebanyak Rp930.000. Jika dikalikan 30 hari, maka keuntungan bersih yang kamu dapat bisa capai angka Rp27 jutaan.

BACA JUGA:Camilan Asik Gak Bikin Berisik! Kacang Tanah Rebus Cocok Dalam Situasi Apapun, Ini Resepnya

Itulah informasi terkait ide usaha jualan makaroni, yang dihimpun dari channel Youtube Belajar Berbisnis. Semoga informasi tersebut dapat menjadi ide referensi anda untuk memulai sebuah usaha. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: