Ini Dia Beberapa Tempat Wisata Paling Indah di Magelang, No 4 Kalian Pasti Suka
![Ini Dia Beberapa Tempat Wisata Paling Indah di Magelang, No 4 Kalian Pasti Suka](https://jateng.disway.id/upload/6bf1d906dfaee7cb2d7600aa3824c633.jpeg)
Ini Dia Beberapa Tempat Wisata Paling Indah di Magelang, No 4 Kalian Pasti Suka -disway jateng-
DISWAYJATENG.ID – Ketika kita sedang merasakan kegaduhan dalam jiwa, pastinya kita ingin berlibur ke tempat wisata yang menenangkan. Hal tersebut untuk menghilangkan rasa gaduh atau sedih yang sedang kita alami.
Magelang mempunyai banyak tempat wisata yang bisa kalian kunjungi, apalagi dengan panorama alam yang sangat mengasikan.
Berikut beberapa wisata yang bisa kalian kunjungi ketika berada di Magelang, antara lain:
1. Silancur Highland
Silancur Highland Glamping and Camp merupakan salah satu tempat wisata di Magelang yang menawarkan fasilitas glamping dan camping yang lengkap plus panorama yang mengagumkan.
Silancur Higland banyak pula yang menyebutnya Gardu Pandang Silancur, lokasinya cukup dekat dengan Mangli Sky View dan sama-sama berada di lereng kaki Gunung Sumbing.
Silancur Highland memang tempat yang tepat untuk nongkrong bareng orang-orang tersayang. Sambil menyecap hangatnya kopi atau teh dan bersenda gurau, kamu juga bisa memanjakan mata dengan pesona alam kota Magelang dari ketinggian 1.300 mdpl.
Glamping atau camping menjadi salah satu daya tarik yang paling diminati saat datang ke Silancur Highland dimana kamu bisa memilih menghabiskan malam di tenda atau glamping atau Homestay dengan fasilitas lengkap.
Lokasi Silancur Highland di Dusun Dadapan, Desa Mangli, Kecamatan Kaliangkrik, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah, dengan tiket masuknya sebesar Rp10.000 per orang
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: