Pesan Chat Terhapus? Anda Masih Bisa Membacanya, Begini Caranya

Pesan Chat Terhapus? Anda Masih Bisa Membacanya, Begini Caranya

--

DISWAYJATENG – Bagi pengguna ponsel smartphone, mendapat pesan chat yang sudah terhapus kadang menimbulkan penasaran tersendiri. Mungkin si pengirim chat tersebut salah mengirimkan ke anda atau bisa juga ia merevisi chat yang akan ia kirimkan ke anda.

WhatsApp (WA) merupakan aplikasi percakapan yang telah menjadi kebutuhan sehari-hari saat ini. Penggunaannya yang mudah serta responsif membuat banyak orang nyaman menggunakan WA. Salah satu fitur yang membuat orang mencari cara melihat pesan WA yang sudah terhapus, adalah pengurungan pesan.

Saat menggunakan WA, terkadang, orang akan salah mengirimkan pesan ke orang lain.

Permasalahan seperti itu saat ini bukan lagi menjadi masalah besar. WhatsApp telah memberikan inovasi yang relevan. Pesan WhatsApp yang sudah terhapus terkadang masih dapat dilihat kembali dengan mudah.

Cara Melihat Pesan WA yang Sudah Terhapus

Seperti telah disebutkan, saat ini WA telah menyediakan fitur untuk melihat pesan yang terhapus, yakni menggunakan fitur "Tombol Reply".  Fitur ini hanya perlu membuka kolom chat. Setelah pesan yang dikirim terhapus, klik kolom chat tersebut sedikit lama.

Setelah itu, tekan reply dan pesan yang terhapus akan terbaca pada kolom reply. Meski demikian, tentu fitur ini sedikit banyak belum tentu menjawab kebutuhan pengguna WhatsApp, yang ingin melihat pesan-pesan yang sudah terhapus pada kolom chat.

Melansir dari laman katadata.co.id, untuk mengatasinya, kini sudah banyak aplikasi yang dikeluarkan pihak ketiga untuk bisa diterapkan pada aplikasi WhatsApp.

Adapun, aplikasi-aplikasi tersebut, antara lain sebagai berikut:

1.    WAMR

Aplikasi WAMR merupakan aplikasi yang membantu melihat pesan WA yang sudah terhapus. Cara menggunakan aplikasi ini sangat mudah. Langkah pertama yang perlu dilakukan adalah mendownload aplikasi WAMR di Google PlayStore dan kemudian membuat akun. Setelah itu, baca dan setujui syarat penggunaan sebagai salah satu langkah cara melihat pesan WA yang sudah terhapus. Centang opsi WhatsApp pada bagian select apps to monitor. Aktifkan mode ‘enable’ pada bagian setting WAMR. Izinkan akses yang diperlukan. Aplikasi WAMR akan menjadi WhatsApp dan pengguna pun dapat melihat pesan WA yang sudah terhapus.

2.    WhatsRemoved+

Aplikasi WhatsRemoved+ menjadi salah satu cara melihat pesan WA yang sudah terhapus. Aplikasi ini dapat diunduh dengan mudah di Google Play Store.

Setelah mengunduh aplikasi tersebut, pilih aplikasi yang dapat diakses oleh WhatsRemoved+. Pilihlah aplikasi WhatsApp. Setelah berproses selama beberapa menit, fiturnya akan memberikan pengguna kemudahan. Aktifkan fitur pengaturan dan pengguna pun dapat melihat pesan WA yang sudah terhapus.

3.    Notification History Log

Cara melihat pesan WA yang sudah terhapus selanjutnya adalah dengan aplikasi 'Notification History Log'. Jangan lupa unduh aplikasi ini terlebihdahulu di Google Play Store. Setelah itu, pilih notification history dan cari notifikasi WhatsApp. Pesan yang dihapus oleh pengirim pun dapat dibaca kembali.

4.    WhatsApp Export Chat

Jika tidak ingin mengunduh aplikasi tambahan untuk melihat pesan WA yang sudah terhapus. Cara penggunaannya sangat mudah. Buka aplikasi WhatsApp pada menu setting atau pengaturan. Kemudian klik ‘Chat’ dan ‘Riwayat Chat’. Setelah itu, klik export chat dan pilih kontak yang ingin dicadangkan pesannya.

Jika ingin menyimpan file berupa gambar dan video, pilih ‘Sertakan Media’. WhatsApp akan memberikan pilihan lokasi penyimpanan seperti Google Drive atau e-mail.

5.    Nova

Aplikasi Nova dapat menjadi pilihan dalam cara melihat pesan WA yang sudah terhapus. Aplikasi ini dapat mengembalikan pesan yang dihapus tetapi memiliki batasan waktu yakni kurang dari 68 menit.

Cukup download aplikasi Nova dan buka aplikasi tersebut. Pilih menu ‘Pengaturan’ dan ketuk pada ‘Notification Log’. Setelah itu, akan terdapat shortcut Notification

Log pada layar beranda. Pengguna pun dapat melihat pesan WA yang sudah terhapus melalui shortcut tersebut.

6.    Recent Notification

Cara melihat pesan WA yang sudah terhapus dengan aplikasi tambahan lainnya adalah 'Recent Notification'. Aplikasi ini dapat digunakan dengan mudah. Untuk menggunakannya,  download dan set Recent Notification pada smartphone. Kemudian, buka Setting atau 'Pengaturan' pada smartphone. Pilih menu 'Aplikasi' dan cari 'Recent Notification'. Masuk ke menu 'Permission' atau izin dan izinkan akses ke aplikasi yang diperlukan. Jika telah selesai, maka aktivitas pada aplikasi yang ditunjuk akan terekam oleh aplikasi ini.

Demikian 7 cara melihat pesan WA yang sudah terhapus. Cara-cara di atas dapat diterapkan dengan mudah. Pengguna pun dapat mengetahui pesan WA yang sudah terhapus dengan mengandalkan beberapa aplikasi di atas.

BACA JUGA:Pasti Anda Pernah Alami Kiriman Foto Whatsapp Gak Kesimpen di Galeri, Tahu Gak Penyebabnya?

Meskipun dengan menggunakan aplikasi ketiga, pastikan aplikasi apapun yang diunduh merupakan aplikasi yang aman untuk smartphone. Semoga informasi tadi dapat memberi manfaat bagi anda sebagai pengguna ponsel android, semoga bermanfaat. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: