Belawa Cirebon: Wisata Kura-Kura yang Penuh Legenda

Belawa Cirebon: Wisata Kura-Kura yang Penuh Legenda

Belawa Cirebon: Wisata Kura-Kura yang Penuh Legenda-disway jateng-

DISWAYJATENG.ID - Belawa Cirebon  atau tempat wisatanya Cikuya merupakan destinasi wisata dan edukasi keluarga di Cirebon yang menyuguhkan keunikan hewan kura-kura khas Belawa.

Belawa sendiri nama daerah yang ada di Kabupaten Cirebon, serta Belawa merupakan jenis kura kura dimana tempurungnya mirip punggung manusia dan spesies ini hanya ada di kabupaten Cirebon.

BACA JUGA:Apita Waterboom: Wisata Kolam Renang di Tengah Kota Cirebon

Wisata Cikuya yang berada di Desa Belawa ini menyuguhkan ciri khas kura kura yang unik dan ternyata memiliki sejarah atau legenda.

1. Legenda dan Sejarah Desa Belawa Cirebon

 

Dulu ada seorang pemuda yang bernama Jaka Saliwah dan pemuda ini mempunyai fisik kulit sebelah hitam dan sebelahnya lagi putih. Hal itulah  yang membuatnya merasa terasing akan keunikan yang dimilikinya.

 

Dikarenakan sering dibuli dia akhirnya pergi mendatangi seorang Syekh Datuk Putih dan berguru padanya. Selama bertahun-tahun Jaka Saliwah belajar mengaji dengan tujuan supaya warna kulitnya dapat berubah normal seperti yang lainnya.

 

Tetapi ternyata warna kulitnya tidak berubah sama sekali dan pada akhirnya membuat dia marah dan emosi sehingga merobek Al-Qur’an yang selalu digunakan olehnya.

 

Tidak berhenti sampai disitu Jaka Saliwah melemparkan sobekan Al-Qur’an ke telaga kecil. Dan terjadilah suatu keanehan muncul dimana sobekan kertas Al-Qur’an yang dilemparkannya menghilang tanpa jejak.

 

Lalu muncullah sebuah hewan kecil yang dia beri nama kura-kura atau kuya dan seketika itu pula wajah dari Jaka Saliwah berubah menjadi normal. Oleh sebab itulah daerah ini diberi nama Cikuya, Desa Belawa.

 

2. Kura-Kura Belawa

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: