Ciwaringin: Tempat Berlibur Di Alam yang Masih Asri

Ciwaringin: Tempat Berlibur Di Alam yang Masih Asri

Ciwaringin: Tempat Berlibur Di Alam yang Masih Asri-disway jateng-

DISWAYJATENG.IDCiwaringin merupakan nama sebuah desa yang berada di Kecamatan yang memiliki nama yang sama, yakni Ciwaringin yang berada di Kabupaten Cirebon. Setelah sekian hari kalian disibukan dengan dunia kerja, maka saatnya untuk berlibur sejenak menikmati alam di Kecamatan Ciwaringin, Cirebon, Jawa Barat.

Wanawisata memiliki arti sebuah tempat wisata alam ataupun buatan yang berada di kawasan tertentu. Untuk kemudian dipelihara dan dirawat secara khusus untuk kepentingan pariwisata.

Maka dari itu kali ini kita akan membahas berbagai ragam daya tarik serta fasilitas yang tersedia di tempat ini, antara lain:

1. Memancing Di Danau Ciranca

 

Ragam wisata yang bisa kalian coba ketika berada di Wanawisata Ciwaringin ialah memancing di danaunya yang bernama Ciranca. Danau tersebut memiliki kontur berbatu dengan dipenuhi pepohonan yang rindang di sekitarnya.

 

Banyak dari mereka yang hobi memancing kemudian berkumpul bersama di sekitar Danau Ciranca untuk menunggu kail mereka dimakan ikan. Itulah momen yang paling menyenangkan untuk kalian yang sangat hobi sekali  memancing.

 

2. Motor Cross

 

Keseruan lain yang dapat kalian lakukan ketika berada di wanawisata Ciwaringin ialah bermain motor cross. Untuk sebagian orang kegiatan tersebut menyenangkan dan pastinya sangat seru.

 

Bermain motor cross dengan suasana alam yang masih asri dan jalur yang cukup menantang  merupakan keseruan yang tidak boleh kalian lewatkan.

 

Lintasan pada motor cross yang ada di Wanawisata Ciwaringin telah memenuhi standar nasional. Hal tersebut telah dibuktikan dengan beberapa kali digunakan sebagai tempat untuk event nasional.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: