Bila Mampir ke Tegal, Jangan lupa Beli dan Membawa Oleh-oleh Khas Tegal Ini

Bila Mampir ke Tegal, Jangan lupa Beli dan Membawa Oleh-oleh Khas Tegal Ini

Kacang bogares khas Tegal--By Fb

DISWAYJATENG.ID Bila Mampir ke Tegal, Jangan lupa Beli dan Membawa Oleh-oleh Ini. Kota Tegal yang berada pada  jalur Pantura dan termasuk ramai untuk jalur pemudik. Bagi Anda yang sering  melintasi jalur pantura ini, apabila melewatinya tidak salah kalau mampir sebentar untuk beristirahat sambil menikmati menu yang tersedia. Bisa pula menyempatkan singgah ke kota Tegal sekalian membeli oleh-oleh.

Kota Tegal memiliki beragam kuliner dan oleh-oleh khas. Makanan khas Tegal yang populer adalah keripik tahu. Keripik ini terbuat dari tahu kuning dan bentuknya  bulat. Keripik tahu kemudian menggorengnya dalam wajan panas sampai berwarna coklat. Selain keripik tahu, berikut rekomendasi makanan khas Tegal yang gurih dan renyah.

1.Tahu Aci 

Kota Tegal yang memiliki beragam kuliner yang gurih dan renyah, salah satunya tahu aci. Makanan ini yang terbuat dari tahu dan isian aci atau tepung tapioka. Tahu Aci menggorengnya  dalam wajan sampai menguning. Ketika anda makan tahu aci ini teksturnya kenyal dan padat. 

2.Keripik Tahu  

Mengenalnya dengan kuliner yang terbuat dari bahan tahu. Keripik tahu termasuk oleh-oleh khas Tegal yang populer. Makanan ini bisa untuk  lauk atau kudapan. Keripik tahu terbuat dari tahu kuning, sehingga teksturnya akan lebih padat dari tahu putih. 

Hal ini membuat keripik tahu lebih padat dan tidak mudah hancur ketika menggorengnya.

3.Latopia 

Hampir mirip dengan bakpia khas Yogyakarta. Namun  ukuran latopia ini  lebih besar, berbentuk kotak, dan lebih tebal. Latopia ini mempunyai  cita rasa yang gurih dan renyah ketika anda makan. 

Varian rasa latopia yaitu, coklat, susu, keju, durian, ketan hitam, dan kacang hijau.

4.Kacang Bogares

Kacang Bogares kota Tegal memiliki kuliner khas yaitu kacang bogares. Kacang ini mirip kacang telur yang berbentuk bulat dan berwarna coklat. Namun, kacang bogares ini lebih gurih dan memberinya  bumbu. Proses pembuatan kacang bogares ini  membutuhkan waktu lama. 

Kacang tanah yang terpilih dari kualitas terbaik. Setelah mencucinya dan merendamnya  semalaman, kacang ini kemudian menjemurnya pada bawah sinar matahari sampai kering. 

Setelah itu kacang disangrai menggunakan pasir. Lalu memasaknya dalam wajan lempung berisi pasir. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: