Cara Membuat Ayam Suwir Kemangi, dijamin Ketagihan!

Cara Membuat Ayam Suwir Kemangi, dijamin Ketagihan!

Cara Membuat Ayam Suwir Kemangi, dijamin Ketagihan!-disway jateng-

JATENG.DISWAY.IDAyam sudah tidak asing lagi bagi kita, bahkan kita bisa membuat berbagai jenis lauk dengan bahan ayam.

Makanan ini paling enak kita nikmati dengan tambahan nasi anget dan tambahan sambal ataupun sayur.

BACA JUGA: https://jateng.disway.id/read/655432/resep-membuat-garang-asem-ayam-tanpa-santan-dijamin-mantul

 

Jika kalian ingin membuat sendiri dalam rumah juga bisa, dengan bahan dan cara membuatnya yang mudah dan tidak ribet.

Bahan:

1.       Pertama kita siapkan atau beli 500 gr dada ayam, kemudian rebus dengan kita tambahkan secukupnya lada dan garam

2.       3 lembar daun salam

3.       3 lembar daun jeruk

4.       1 buah tomat, kemudian kita iris tomatnya

5.        Dan terakhir siapkan segenggam daun kemangi

Bumbu halus:

1.       Siapkan 10 siung bawang merah dan 5 siung bawang putih

2.       8 buah cabai rawit

3.       2 buah cabai merah besar

4.       2 butir kemiri

5.       2 cm kunyit jika tidak memakainya bisa kalian skip

6.       2 batang serai, kemudian kita memarkan dan iris halus

7.       Terakhir siapkan secukupnya gula dan garam

Cara membuat:

1.       Pertama kita ambil ayamnya kemudian kita rebus, kemudian dinginkan kemudian kita  suwir-suwir.

2.       Kemudian tumis bumbu halus dan daun jeruk sampai matang.

3.       Masukkan ayam yang telah kita suwir, kemudian tambahkan sedikit air.

4.       Selanjutnya kita aduk-aduk sampai air asat, dan tambahkan gula dan garam.

5.       Masukkan irisan tomat dan daun kemangi.

6.       Terakhir kita aduk aduk sebentar sampai daun kemangi layu, dan koreksi rasa

7.       Jika sudah matang kita angkat dan siap untuk kita hidangkan.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: