Selamat dan Sukses! UMUS Brebes Raih Akreditasi Unggul A

Selamat dan Sukses! UMUS Brebes Raih Akreditasi Unggul A

Universitas Muhadi Setiabudi (UMUS) Brebes--

BREBES, DISWAYJATENG.ID - Universitas Muhadi Setiabudi (UMUS) Brebes terus menunjukan mutu dan kualitasnya.

Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Muhadi Setiabudi (UMUS) Brebes kini menyandang Akreditasi Unggul “A”. Bukan hanya satu program studi (Prodi), melainkan dua prodi sekaligus yang mendapatkan predikat Unggul.

Prodi tersebut yakni Prodi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia (PGSI) dan Prodi Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD).

Rektor Universitas Muhadi Setiabudi, Dr. Roby Setiadi, S Kom., M.M mengapresiasi dan mengucap selamat kepada dua program studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia (PBSI) dan Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD) atas upaya kerja kerasnya hingga mendapatkan Akreditasi Unggul. 

"Saya selaku Rektor Universitas Muhadi Setiabudi (UMUS) sangat bangga atas prestasi yang telah dicapai dua program studi PBSI dan PGSD Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan. Saya mengapresiasi upaya kerja keras tim pengelola hingga mendapat Akreditasi Unggul. Prodi PBSI dan PGSD telah berkomitmen dalam meningkatkan kualitas dan kuantitas prodi sehingga kini akreditasinya menjadi unggul," tutur Roby.

Kaprodi PBSI UMUS Brebes Hany Uswatun Nisa MPd. mengatakan, prestasi itu diraih oleh universitas swasta yang baru berusia muda, yaitu 10 tahun. Terlebih, prodi PBSI Universitas Muhadi Setiabudi ini merupakan prodi pertama yang meraih akreditasi unggul atau A di wilayah Jawa Tengah. Khususnya di daerah Brebes, Tegal, dan Slawi. Pencapaian akreditasi tersebut berkat dukungan penuh dari semua jajaran di Universitas.

"Kami selaku tim pengelola Program Studi mengucapkan terima kasih kepada Rektor, Wakil Rektor I II III, Dekan FKIP, seluruh Lembaga, Biro Administrasi, dan Unit yang ada di Universitas Muhadi Setiabudi, Civitas Akademika (dosen dan mahasiswa) serta seluruh karyawan Universitas Muhadi Setiabudi yang tidak bisa kami sebutkan satu per satu," ungkapnya. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: