8 Cara Mendapatkan Uang dari Freelance, Rp565 Ribu dari Setiap Dealnya

Senin 17-03-2025,18:00 WIB
Reporter : Alisa Septiana Zulfa
Editor : Zuhlifar Arrisandy

Tujuanmu menjadi seorang freelancer itu ingin mencari pundi-pundi rupiah bukan? Nah, maka kamu harus menentukan tarif untuk jasa skill yang kamu miliki tersebut dengan harga yang sesuai.

Usahakan jangan mematok tarif jasa yang terlalu rendah ya, nanti untung yang kamu peroleh sedikit. Namun juga jangan mematok tarik yang terlalu tinggi, nanti calon klien kamu merasa keberatan.

Supaya kamu tidak bingung atas tarifnya, kamu dapat berkonsultasi dengan freelancer lain. Hal lain yang harus kamu pertimbangkan dalam penentuan tarif adalah menyesuaikan budget yang klien miliki dan bergantung pada tingkat kesulitan project yang kamu kerjakan.

BACA JUGA: Cukup dari Rumah, Kenali 7 Aplikasi Freelance Penghasil Uang Rp110 Ribu

BACA JUGA: 5 Situs Freelance yang Cocok untuk Pemula, Bisa Hasilkan Jutaan Rupiah

5. Harus Cermat dalam Memilih Calon Klien

Cermat dalam memilih calon klien juga berpengaruh pada pendapatan yang akan kita peroleh nanti. Terdapat dua hal yang harus diperhatikan dalam memilih calon klien, yakni budget yang dimiliki calon klien dan waktu pengerjaan project.

6. Tentukan Target Pasar

Menentukan target pasar menjadi cara selanjutnya dalam mendapatkan uang melalui freelance. Melalui penentuan target pasar, kamu dapat menentukan siapa yang paling membutuhkan skill yang kamu miliki tersebut.

Misalnya, skill yang kamu miliki adalah menulis. Maka jasa yang kamu tawarkan bisa dalam bentuk content writer dan copywriter. Itu berarti, target pasar untuk skill-mu adalah para pelaku bisnis yang tengah mengiklankan produknya atau media massa.

Apabila kamu telah mengetahui siapa calon klien, maka akan lebih mudah untuk menentukan jasa apa yang harus kamu berikan dan kerjakan.

7. Mempromosikan Skill yang Dimiliki

Ada banyak cara untuk mempromosikan skill yang kamu miliki, terutama di zaman yang serba digital ini. Kamu dapat mempromosikannya lewat media sosial khusus profesional seperti LinkedIn, atau bahkan media sosial seperti Instagram dan Twitter.

Apabila kamu memiliki budget lebih, kamu juga bisa mempromosikan skill-mu melalui iklan berbayar, misalnya layanan Google Ads, Facebook Ads, dan Instagram Ads. Kamu dapat memilihnya sesuai dengan budget yang kamu miliki.

8. Selesaikan Pekerjaan dengan Tanggung Jawab 

Setiap pekerjaan yang diberikan pastilah terdapat deadline, begitu juga dengan project yang diberikan kepada freelance. Sebagai seorang pekerja lepas, kamu harus secara sadar untuk mengerjakan project secepatnya dan bertanggung jawab.

Apabila klien memintamu untuk revisi, segera lakukanlah revisi, supaya klien puas dengan jasa yang kamu tawarkan tersebut.

Itulah 8 cara mendapatkan uang dari freelance yang perlu kamu ketahui. Manfaatkan peluang yang ada untuk menambah penghasilan kamu sebagai freelance. Semoga bermanfaat.

Kategori :