
Dilengkapi dengan lensa wide f/1.8, kamera ini dapat menangkap lebih banyak cahaya dan detail, terutama dalam kondisi pencahayaan minim.
Smartphone ini juga dilengkapi dengan kamera AI untuk menghasilkan foto yang lebih kreatif.
Pada bagian depannya, hp Realme C series ini dibekali kamera 8MP untuk abadikan setiap momen selfiemu.
BACA JUGA:Hp Realme C65 5G, Smartphone 5G Tangguh Harga Terjangkau, Cocok untuk Gamers dan Pecinta Streaming
Baterai Tahan Lama 5000mAh, Bebas Lowbat!
Realme C63 dibekali baterai 5000mAh yang besar dan tahan lama. Dengan baterai ini, kamu bisa menggunakan smartphone seharian tanpa perlu khawatir kehabisan daya.
Realme C63 juga mendukung fast charging 45W, sehingga kamu dapat mengisi daya baterai dengan cepat.
Fitur Lengkap dan Konektivitas Canggih
Realme C63 memiliki fitur-fitur lengkap seperti sidik jari menyatu dengan tombol power, dual SIM, Wi-Fi 802.11, Bluetooth 5.0, dan USB Type-C.
Smartphone ini juga dilengkapi dengan NFC yang akurat untuk pembayaran digital dan transfer data.
BACA JUGA:Realme 12x, Hp Realme Terbaru yang Mengusung Performa Mumpuni dan Kamera Berkualitas Tinggi
Harga Terjangkau dan Tersedia dalam Dua Varian
Berdasarkan informasi dari website resminya, harga Realme C63 dibanderol mulai dari Rp 1.899.000 untuk varian 6GB/128GB dan Rp 2.199.000 untuk varian 8GB/128GB.
Smartphone terbaru dari Realme ini bisa kalian dapatkan di berbagai toko online dan offline resmi Realme.
BACA JUGA:Hp Realme C53, Pilihan Cerdas untuk Pengalaman Smartphone yang Luar Biasa
Realme C63 merupakan pilihan tepat bagi kamu yang mencari smartphone dengan desain tipis dan ringan, performa gesit, kamera mumpuni, baterai tahan lama, dan harga terjangkau.