DISWAY JATENG - Satu lagi produk handphone yaitu iQOO kembali menghadirkan gebrakan di dunia smartphone dengan meluncurkan iQOO Neo 9S Pro di China pada 20 Mei 2024.
iQOO Neo 9S Pro menawarkan performa yang luar biasa berkat penggunaan chipset terbaru dari MediaTek, yaitu Dimensity 9300+. Chipset ini diklaim sebagai salah satu yang terkencang di pasaran, menjanjikan kinerja tinggi dan efisiensi yang optimal.
Ponsel flagship terbaru iQOO Neo 9S pro ini datang dengan spesifikasi yang luar biasa dan berbagai fitur canggih yang membuatnya layak diperhitungkan di pasar.
Dalam artikel ini akan kami telusuri mengenai spesifikasi iQOO Neo 9S pro, performa tangguh dengan RAM dan penyimpanan luas. Mari kita simak dan baca hingga selesai ya!
BACA JUGA:Mengenal iQOO Z9 Series, Series iQOO Terbaru yang akan segera Rilis
Berikut ini 5 Spesifikasi lengkap mengenai iQOO Neo 9S Pro yang bisa kamu miliki:
1. Performa Tangguh dengan RAM dan Penyimpanan Luas
Dari segi performa, iQOO Neo 9S Pro dilengkapi dengan RAM yang bisa mencapai hingga 16GB dan penyimpanan internal sebesar 1TB.
Kapasitas ini sangat besar untuk sebuah smartphone, memungkinkan pengguna menyimpan banyak aplikasi, game, foto, dan video tanpa khawatir kehabisan ruang.
Ponsel ini sudah dukung dengan sistem operasi Android 14 yang disandingkan dengan antarmuka khas iQOO, OriginOS 4.0, pengguna dapat menikmati fitur-fitur terbaru dari Android dengan tampilan yang segar dan intuitif.
2. Baterai Besar dengan Pengisian Cepat
Salah satu keunggulan lainnya dari iQOO Neo 9S Pro adalah kapasitas baterai yang besar, yaitu 5.160mAh. Baterai ini memastikan bahwa perangkat dapat digunakan sepanjang hari tanpa perlu sering mengisi daya.
Untuk pengisian daya, iQOO Neo 9S Pro mendukung teknologi pengisian cepat dengan kabel 120W, yang memungkinkan pengisian daya hingga penuh dalam waktu singkat. Fitur ini sangat membantu bagi pengguna yang memiliki mobilitas tinggi dan membutuhkan perangkat yang selalu siap digunakan.
BACA JUGA:Smartphone iQOO Z9x, Tangguh Performa Kencang, Harga Bersahabat
3. Layar