Tawangmangu: Destinasi Wisata dan Rekomendasi 8 Tempat Menarik untuk Liburan Nataru

Senin 18-12-2023,16:30 WIB
Reporter : Asyifa Suryani
Editor : Asyifa Suryani

3. Sakura Hills

Sakura Hills, destinasi wisata yang menghadirkan nuansa Jepang dengan kebun sakura dan penggunaan kimono.

Pengunjung dapat berfoto dengan latar belakang bunga sakura, memberikan pengalaman mirip liburan di Negeri Sakura. Tiket masuk berkisar antara Rp20.000-Rp25.000 per orang.

4. Tawangmangu Wonderpark

Tawangmangu Wonderpark, taman wisata keluarga dengan berbagai atraksi dan wahana untuk semua usia. Menyajikan aktivitas seperti camping, outbound, ATV, berkuda, hingga petualangan dengan mobil jeep.

Berlokasi di Desa Blumbang, Tawangmangu, harga tiket masuknya hanya Rp20.000 per orang, dengan opsi penginapan tersedia mulai dari Rp300 ribuan.

5. Bukit Sekipan

Bukit Sekipan, tempat wisata ideal untuk keluarga besar dengan berbagai wahana permainan dan replika ikon dunia.

BACA JUGA:Wisata ke Kampung Karet di Karanganyar, Jateng, Lengkap Tiket, Wahana, dan 5 Keunikannya

Pengunjung dapat berfoto di depan replika Taj Mahal India, Menara Pisa Italia, hingga Kapal Titanic. Tiket reguler dibanderol seharga Rp50.000, sedangkan tiket VIP untuk menikmati wahana tanpa batas Rp100.000.

6. Kebun Teh Kemuning

Liburan ke Tawangmangu tak lengkap tanpa mengunjungi Kebun Teh Kemuning. Tempat ini cocok untuk bersantai di antara hamparan hijau kebun teh dengan latar belakang Gunung Lawu.

Harga tiket masuk yang terjangkau, Rp3.000 per orang, dan biaya parkir Rp2000 membuat pengalaman ini lebih memuaskan.

7. Cemoro Kandang

Cemoro Kandang, tempat nongkrong terkenal sebagai persiapan sebelum mendaki Gunung Lawu. Selain menikmati kuliner seperti sate kelinci, pengunjung dapat menikmati secangkir kopi atau teh panas di tengah dinginnya udara Tawangmangu.

8. Grojogan Sewu

Kategori :