DISWAYJATENG.ID – Kita sudah tidak asing lagi dengan nama alun-alun yang menajdi icon suatu daerah, hal tersebut karena pasti disetiap daerah mempunya akun-alun yang berpusat di tengah kota.
Alun-Alun Blora sama seperti dengan yang lain seperti yang ada dikota atau kabupaten lyang ada di Indonesia sebagai salah satu tempat bersejarah dan sangat kental akan suasana heritage.
Faktanya saat ini banyak sekali alun-alun yang ditata selaras dengan kebutuhan jaman atau populer dengan sebutan kekinian atau instagramable.
Alun-Alun Blora saat ini kondisinya sudah tertata secara baik sehingga mampu menyuguhkan sebuah tempat wisata yang cocok untuk semua kalangan.
Tidak ada yang salah dengan penataan tersebut, namun sejatinya pembangunan dan penataan sebuah kawasan tidak boleh menghilangkan nilai sejarah yang terkandung di dalam kawasan ini.
Begitupun dengan Alun-Alun Blora yang ternyata tempat tersebut memiliki nilai sejarah sebagai gambaran kehidupan para raja, adipati, masyarakat dan para prajurit di masa dahulu.
Berikut adalah beberapa informasi dan daya tarik tentang tempat ini, antara lain:
Wisata Keluarga dan Wisata Kuliner
Alun-Alun Blora sangat populer sebagai destinasi wisata keluarga apalagi saat akhir pekan, selain tiket masuknya gratis di sana juga terdapat banyak sekali tempat penyewaan permainan anak.