
DISWAYJATENG.ID – Seblak adalah hidangan indonesia yang terkenal dengan cita rasa pedasnya, banyak orang penasaran dengan resep dan cara membuat seblak viral.
Karena belakangan ini viral pada media sosial cara makan seblak yang berbeda, yaitu tidak ada kuah dan dihidangkan menggunakan cobek. Seblak berasal dari kata ‘segak atau nyegak’ yang artinya menyengat, atau nyeblak dalam bahasa sunda juga bisa memiliki arti mengagetkan. Ini pas dengan karakter makanan seblak yang bikin kaget dan menyengat karena rasanya yang enak, dan pedas. Seblak adalah salah satu makanan khas sunda tepat nya bandung makanan ini kini sangat terkenal dan populer dalam kalangan luas. Makanan khas sunda ini sekarang juga sedang viral namun kali ini dengan variasi yang berbeda, orang banyak menyebutnya seblak cobek. Ciri khas seblak adalah rasanya yang pedas, Namun ada yang menjadi ciri khas seblak yang tidak ada pada makanan lain. Bumbu seblak wajib menggunakan kencur, dengan aroma yang khas, kencur memiliki khasiat meningkatkan nafsu makan, meredakan sakit renggorokan dan batuk. Karena seblak cobek yang viral ini, banyak orang yang penasaran dengan bagaimana cara membuatnya, Sekarang anda dapat membuatnya dengan mudah. Berikut adalah resep dan cara membuat seblak cobek dengan bahan yang simple, cepat dan mudah. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat. Bahan-bahan :-
4 sendok makan minyak goreng
cabe rawit sesuai selera
2 ruas jari kencur
4 siung bawang putih
garam sesuai selera
250 gram kerupuk jalin atau kerupuk keriting putih mentah
-
Rebus kerupuk jalin atau keruput keriting putih hingga teksturnya terasa kenyal dan lembut
Kemudian angkat dan tiriskan
Haluskan bawang putih, kencur, dan cabe rawit (menggunakan cobek)
Lalu tambahkan garam secukupnya
Panaskan minyak goreng setelah itu
Siram minyak goreng ke bumbu yang sudah halus di atas cobek
Masukan kerupuk rebus ke dalam bumbu yang sudah halus
Aduk hingga rata
Seblak cobek siap dinikmati.(*)