49 Siswa Diberi Edukasi Cegah Penyakit Ginjal dan ISK Melalui Jajanan Sehat

49 Siswa Diberi Edukasi Cegah Penyakit Ginjal dan ISK Melalui Jajanan Sehat

EDUKASI-Kegiatan edukatif ini dipimpin Ketua Tim Pengabdi, Cuciati bersama tim memberikan edukasi kepada 49 siswa di Madrasah Ibtidaiyah (MI) Kelurahan Debong Kulon, Kecamatan Tegal Selatan, Kota Tegal, Jumat (13/6).--meiwan dani ristanto

Tegal, diswayjateng.id - Sebanyak 49 siswa Madrasah Ibtidaiyah (MI) di Kelurahan Debong Kulon, Kecamatan Tegal Selatan, Kota Tegal, mendapatkan edukasi penting mengenai jajanan sehat dan pola hidup bersih sebagai langkah preventif terhadap penyakit ginjal dan infeksi saluran kemih (ISK).

Kegiatan tersebut merupakan bagian dari Program Kemitraan Masyarakat (PKM) yang dilaksanakan  Tim Dosen DIII Keperawatan Poltekkes Kemenkes Semarang.

Edukasi penting mengenai jajanan sehat dan pola hidup bersih sebagai wujud nyata implementasi Tri Dharma Perguruan Tinggi, khususnya dalam bidang pengabdian kepada masyarakat.

Kegiatan edukatif ini dipimpin Ketua Tim Pengabdi, Cuciati bersama dua anggota tim lainnya yaitu Ibu Dwi Uswatun Khasanah dan  Didi Hermawan.

BACA JUGA:Rembug Warga, Banjir Genangan di Krandon Kota Tegal Akan Ditangani

BACA JUGA:HUT PKK ke-53, Wali Kota Tegal Dedy Minta PKK Bantu Mengelola Bank Sampah

Sebelum pelaksanaan kegiatan, tim pengabdi terlebih dahulu melakukan survei lapangan dan berkoordinasi dengan kepala MI Darunnajah, Nok Lutfiyah untuk memastikan kesiapan siswa dan sekolah.

Dalam pelaksanaannya, kegiatan berlangsung dengan interaktif dan menyenangkan. Para siswa tampak sangat antusias mengikuti seluruh rangkaian penyuluhan yang disampaikan melalui tayangan video edukatif dan media PowerPoint yang menarik.

Tidak hanya mendengarkan materi, siswa juga diberikan kesempatan untuk bertanya dan berdiskusi mengenai kebiasaan sehari-hari yang dapat memengaruhi kesehatan ginjal dan saluran kemih.

Ketua Tim Pengabdi Cuciati menyampaikan dan menekankan pentingnya menghindari konsumsi jajanan tidak sehat yang mengandung pewarna buatan, pengawet, serta kadar gula dan garam yang tinggi.

BACA JUGA:Kota Tegal Akan Bentuk 166 Bank Sampah

BACA JUGA:SIT Usamah Kota Tegal Tebar 1.500 Bungkus Daging Kurban

Selain itu, siswa juga diajak memahami pentingnya menjaga kebersihan genetalia, seperti mengganti pakaian dalam secara rutin, cara membasuh yang benar setelah buang air, dan pentingnya menggunakan toilet yang bersih.

“Melalui kegiatan ini, kami berharap siswa memiliki pengetahuan dan kesadaran yang lebih baik dalam menjaga kesehatan tubuh mereka sejak dini. Pencegahan penyakit ginjal dan ISK sangat bisa dilakukan dengan langkah-langkah sederhana seperti memilih jajanan sehat dan menjaga kebersihan diri,” ungkap Ketua Tim Pengabdi Cuciati.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: