IIDI Cabang Pemalang Sosialisasikan Pengolahan Sampah Rumah Tangga

IIDI Cabang Pemalang Sosialisasikan Pengolahan Sampah Rumah Tangga

SOSIALISASI - Kegiatan sosialisasi pengolahan sampah rumah tangga yang diselenggarakan oleh IIDI Cabang Pemalang.Foto: Agus Pratikno/diswayjateng.id--

PEMALANG, diswayjateng.id - Ikatan Istri Dokter Indonesia (IIDI) Cabang Pemalang. Menyelenggarakan kegiatan sosialisasi pengolahan sampah rumah tangga untuk membantu terciptanya masyarakat sehat dan lingkungan bersih di Aula Kantor IDI Cabang Pemalang.

Kegiatan sosialisasi menggandeng Dinas Sosial KB PP mengundang narasumber Penggiat Lingkungan selaku Direktur Bank Sampah Mawar Biru Nurlaelatul Aqifah.

Ketua IIDI Cabang Pemalang Lulu Damayanti mengatakan kegiatan sosialisasi pengelolaan sampah rumah tangga untuk membantu terciptanya masyarakat sehat dan bersih ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran dan pengetahuan tentang pengolahan sampah.

Dimana sosialisasi ini juga untuk membantu masyarakat agar lebih memahami dampak negatif dari pengelolaan sampah yang buruk. 

BACA JUGA:IIDI Cabang Pemalang Gelar Edukasi Pentingnya Gemar Ikan

BACA JUGA:IIDI Cabang Kabupaten Pemalang Peringati HUT ke-70, Beri Edukasi Osteoarthritis Pada Perempuan

"Seperti pencemaran lingkungan, penyakit, dan dampak ekonomi akibat pengolahan sampah yang belum bisa dilakukan secara baik,"katanya.

Lebih lanjut kata Lulu tujuan sosialisasi ini juga untuk mendorong perubahan perilaku masyarakat. Karena sosialisasi ini juga bertujuan untuk mengubah perilaku masyarakat dalam membuang sampah, dari membuang sampah sembarangan menjadi membuang sampah pada tempatnya dan memilah sampah dengan benar. 

Tidak hanya itu, sosialisasi ini juga untuk meningkatkan kualitas lingkungan. Yaitu melakukan pengelolaan sampah yang baik. Sehingga sosialisasi ini, diharapkan dapat mengurangi pencemaran air, tanah, dan udara, serta menjaga kebersihan lingkungan. 

Termasuk untuk membangun partisipasi masyarakat, artinya untuk mendorong masyarakat agar terlibat aktif dalam pengelolaan sampah. Baik melalui pemilahan sampah, pengelolaan sampah berbasis masyarakat, atau partisipasi dalam program kebersihan lingkungan. 

BACA JUGA:Peringati HUT ke-70, IIDI Cabang Kota Tegal Bagi Makanan Bergizi di RA-PAUD Sakila Kerti

BACA JUGA:Peringati HKN ke-60, IIDI Cabang Pemalang Gelar Bazar Jajanan dan Sayuran Gratis

Lebih dari itu, sosialisasi ini juga untuk mengoptimalkan potensi sampah. Karena sosialisasi juga dapat mengedukasi masyarakat tentang potensi sampah sebagai sumber daya yang dapat dimanfaatkan.

"Seperti misal mengolah sampah untuk dijadikan  pupuk kompos, bahan bakar, atau produk kerajinan yang bernilai jual tinggi,"ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: