Dapati Pemudik Kehabisan BBM, Satlantas Polres Sragen Berinovasi Layanan BBM Mobile

Salah satu pemudik asal Madiun yang kehabisan BBM di jalan Sukowati.--Humas Polres Sragen for Jateng diswayjateng.id
SRAGEN, diswayjateng.id – Satuan Lalu Lintas (Sat Lantas) Polres Sragen kembali menghadirkan inovasi kreatif dalam pelayanan masyarakat selama arus mudik Lebaran. Kali ini, mereka meluncurkan program BBM Mobile. Salah satu layanan patroli khusus yang siap membantu pemudik yang mengalami kehabisan bahan bakar di jalan raya.
Program ini digagas oleh Kapolres Sragen, AKBP Petrus Parningotan Silalahi, dan dimobilisasi oleh Kasat Lantas Iptu Kukuh Tirto Satria Leksono melalui patroli motor roda dua.
"Dengan layanan ini, pemudik yang mengalami hambatan akibat kehabisan bahan bakar dapat menghubungi Hotline 110 untuk mendapatkan bantuan dari petugas kepolisian terdekat. Setelah menerima laporan, petugas hotline akan menghubungi perwira pengendali BBM Mobile di lokasi terdekat," papar Kapolres
Disampaikan Iptu Kukuh, pelayanan BBM Mobile sendiri teraebar di beberapa ruas jalan utama Kabupaten Sragen, seperti Sambungmacan, Pilangsari, Alun-alun, Beloran, Masaran, Ringroad Selatan, Ringroad Utara, dan Gemolong.
Pelayanan BBM Mobile ini digagas usai anggota Polres Sragen kerap menerima laporan pemudik kehabisan bensin.
"Sistemnya, petugas BBM Mobile akan segera mengambil bahan bakar dari pengecer terdekat dan mengantarkannya ke lokasi pemudik. Untuk pembayarannya, pemudik dapat langsung mentransfer biaya BBM kepada pengecer, sementara petugas hanya bertindak sebagai perantara tanpa menerima uang secara langsung. Namun, jika pemudik tidak memiliki saldo untuk melakukan pembayaran, Satlantas Polres Sragen juga menyediakan bantuan darurat gratis, berupa satu liter BBM untuk kendaraan roda dua dan tiga liter untuk kendaraan roda empat," imbuhnya.
Atas inovasinya ini, layanan BBM Mobile tersebut telah membantu tiga pengendara yang kehabisan bensin, termasuk di daerah Pilangsari, Beloran, dan Pasar Bunder.
"Meski program ini ditujukan untuk pemudik, patroli BBM Mobile juga telah membantu warga setempat yang kedapatan mendorong sepeda motor karena kehabisan bahan bakar," jelasnya.
Dengan adanya BBM Mobile, Kapolres Sragen berharap bagi para pemudik yang melintas di Sragen dapat merasa lebih aman dan nyaman selama perjalanan, tanpa khawatir terjebak di jalan akibat kehabisan bahan bakar.
Terpisah, salah satu pemudik asal Madiun, Ahmad Khoirudin mengaku terbantu dengan adanya layanan BBM mobile yang digagas Satlantas Polres Sragen.
"Layanan ini sangat membantu dan sangat bermanfaat sekali bagi pemudik," ungkapnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: