Kapolres Pekalongan Tinjau Pos Pengamanan Operasi Ketupat Candi, Pastikan Arus Mudik Lancar

Kapolres Pekalongan Tinjau Pos Pengamanan Operasi Ketupat Candi, Pastikan Arus Mudik Lancar

Kapolres Pekalongan AKBP Doni Prakoso Widamanto, beserta jajaran perwira saat sidak ke posko ops Ketupat Candi 2025--

PEKALONGAN, diswayjateng.id - Guna memastikan kelancaran pengamanan arus mudik, Kapolres PEKALONGAN AKBP Doni Prakoso Widamanto, bersama Wakapolres Kompol Muhammad Nurkholis, dan sejumlah perwira lainnya melakukan inspeksi mendadak ke pos pengamanan Operasi Ketupat Candi 2025 pada Senin (24/03/2025).  

Kunjungan tersebut difokuskan pada pos pengamanan di Rest Area 338A Pekalongan. AKBP Doni menjelaskan bahwa pemeriksaan ini bertujuan untuk memverifikasi kesiapan personel, kelengkapan data, serta sarana pendukung pos guna menjamin keamanan dan kelancaran operasi.  

“Hari ini kami melakukan pengecekan kesiapan pos pam rest area 338A. Tentunya dengan pengecekan ini, kita pastikan siap untuk pengamanan secara optimal pada saat arus mudik, perayaan Idul Fitri 1446 H serta saat arus balik,” ujarnya.  

Selain mengevaluasi kesiapan, Kapolres juga memberikan semangat kepada para petugas yang bertugas. Ia mengingatkan agar petugas piket selalu memberikan pelayanan terbaik, meningkatkan kewaspadaan, serta menjaga kesehatan dan keselamatan diri demi kinerja yang optimal.  

“Kepada petugas piket untuk melaksanakan patroli dan himbauan kepada masyarakat, mewaspadai kerawanan di sekitar pos pam serta selalu berkoordinasi dengan stakeholder,” tambahnya.  

Kapolres juga berpesan kepada para pemudik agar selalu berhati-hati dan mengutamakan keselamatan selama perjalanan.  

“Jika mengantuk ataupun lelah, silahkan istirahat di rest area yang sudah disediakan. Jangan dipaksakan, keluarga menanti anda di rumah. Mudik aman, keluarga nyaman,” katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: