FKPPI Siap Dukung Penuh Andika-Hendi di Pilgub Jawa Tengah 2024

FKPPI Siap Dukung Penuh Andika-Hendi di Pilgub Jawa Tengah 2024

Ketua Umum PP KB FKPPI, Pontjo Sutowo saat wawancara dengan wartawan usai acara Seminar Kebangsaan yang diselenggarakan oleh FKPPI di Legacy Hall Hotel Plampitan, Semarang, Sabtu 2 Nopember 2024-Istimewa/ Umar Dani -

SEMARANG, jateng.disway.id - Pengurus Pusat Keluarga Besar Forum Komunikasi Putra Putri Purnawirawan dan Putra Putri TNI POLRI (FKPPI) menyatakan dukungan penuh untuk memenangkan pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Jawa Tengah nomor urut 1, Jenderal TNI (Purn.) Andika M. Perkasa dan Hendrar Prihadi (Hendi).

 Ketua Umum PP KB FKPPI, Pontjo Sutowo, menegaskan hal tersebut dalam acara Seminar Kebangsaan yang diselenggarakan oleh FKPPI di Legacy Hall Hotel Plampitan, Semarang, Sabtu (2/11). 

Acara ini dihadiri juga oleh Wakil Ketua Umum PP KB FKPPI, Indra Bambang Utoyo, yang turut memberikan pernyataan dukungan.

Indra Bambang Utoyo menyampaikan bahwa dukungan FKPPI kepada pasangan Andika-Hendi murni didasarkan pada ikatan kuat antar sesama kader, bukan terikat pada koalisi partai politik tertentu dalam Pilgub Jawa Tengah 2024. 

Menurutnya, FKPPI adalah organisasi yang memiliki anggota dari berbagai latar belakang politik, termasuk dirinya dan Pontjo yang merupakan tokoh Partai Golkar.

 Walaupun Partai Golkar bukan partai pengusung Andika-Hendi, Indra menegaskan bahwa persatuan sebagai kader FKPPI lebih utama. 

"Ini bukan soal warna atau afiliasi politik, hari ini kita semua pakai seragam loreng FKPPI sebagai tanda persatuan untuk mendukung saudara kita, Hendi, yang maju mendampingi Mas Andika," ungkap Indra.

Pontjo Sutowo juga menambahkan bahwa kader FKPPI tersebar di hampir seluruh partai politik. Bagi Pontjo, loyalitas antar anggota FKPPI adalah yang terpenting, sehingga setiap kader diharapkan memiliki rasa tanggung jawab untuk mendukung sesama anggota organisasi.

 "Saya datang jauh-jauh dari Jakarta untuk menegaskan komitmen ini. Walaupun kita ada di berbagai partai politik, sebagai kader FKPPI kita harus tetap solid mendukung rekan kita sendiri," tegas Pontjo.

Pontjo pun optimistis bahwa FKPPI memiliki jaringan yang luas dan berpengaruh di Jawa Tengah, terutama karena anggota FKPPI tersebar di berbagai daerah dan desa.

 “Di setiap desa hampir pasti ada anak tentara atau anak polisi yang menjadi bagian dari keluarga FKPPI. Oleh karena itu, kebijakan FKPPI adalah agar seluruh anggotanya memilih kader sesama anggota, apalagi Hendi memiliki kemampuan dan pengalaman untuk memimpin Jawa Tengah,” tambahnya dengan penuh keyakinan.

Hendrar Prihadi atau yang akrab disapa Hendi, sebagai calon wakil gubernur Jawa Tengah, menyampaikan apresiasinya atas dukungan yang diberikan FKPPI dan Pontjo Sutowo. 

Bagi Hendi, dukungan dari Pontjo adalah bentuk ketulusan seorang negarawan yang mengedepankan kepentingan kader di atas perbedaan partai politik. 

“Saya sangat berterima kasih kepada Ketua Umum FKPPI, Pak Pontjo Sutowo. Beliau seorang negarawan yang tulus mendukung kami meskipun ada perbedaan warna politik, dan itu sangat berarti bagi saya dan Mas Andika,” ucap mantan Wali Kota Semarang itu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: