Cara Mengelola Fitur Komentar Story Instagram

Cara Mengelola Fitur Komentar Story Instagram

Cara Mengelola Fitur Komentar Story Instagram di Akun Anda-Tangkapan layar diswayjateng.id-

DISWAY JATENG.ID - Instagram terus menghadirkan berbagai inovasi untuk meningkatkan pengalaman penggunanya. Baru-baru ini, Instagram meluncurkan fitur komentar pada Story yang memungkinkan setiap pengguna untuk memberikan komentar pada unggahan Story pengguna lain. Lalu, bagaimana cara mengelola fitur komentar story Instagram di akun Anda?

Berbeda dengan fitur komentar Story sebelumnya yang lebih bersifat privat, fitur baru ini memungkinkan komentar yang dapat dilihat oleh semua pengguna. Ketahui cara mengelola fitur komentar story Instagram di akun Anda.

Hanya akun pengikut yang telah diikuti oleh pengguna yang dapat memberikan komentar di Story Instagram. Komentar tersebut akan muncul di sudut kiri bawah unggahan Story. Tertarik mengetahui keuntungan dan cara mengelola fitur komentar story Instagram di akun Anda ini? 

Mari kita simak cara mengelola fitur komentar story Instagram di akun Anda lebih lanjut yang dilansir dari Erasapce!

BACA JUGA:Cara Membuat Highlight Instagram Tanpa Story

Apa itu Fitur Komentar di Story Instagram

Fitur komentar di Story Instagram baru-baru ini menjadi topik hangat di kalangan pengguna aplikasi ini. Lalu, apa sebenarnya fitur komentar di Story Instagram? Fitur ini memungkinkan Anda untuk meninggalkan komentar di Story pengguna lain yang merupakan teman mutual Anda.

Dengan fitur ini, Anda tidak perlu membalas Story pengguna lain melalui Direct Message (DM). Anda cukup mengetikkan komentar di bawah Story milik akun mutual Anda, yang nantinya dapat dilihat secara publik. Fitur baru ini diharapkan dapat mendorong lebih banyak interaksi dan percakapan terbuka di Story pengguna.

Cara Mengaktifkan Fitur Komentar di Story Instagram

Menggunakan fitur komentar di Story akan memberikan pengalaman interaksi yang lebih menarik dengan teman-teman di Instagram. Berikut adalah langkah-langkah untuk mengaktifkan fitur komentar di Story Instagram:

Pertama, buka kolom unggahan Story di akun Instagram kamu yang terletak di sudut kiri atas.

Kemudian, klik ikon “Settings” di sudut kanan atas untuk membuka halaman “Camera settings”.

Pilih opsi “Story” untuk mengakses pengaturan kontrol Story Instagram.

Gulir ke bawah hingga menemukan bagian “Commenting”.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: