Jalan Santai, Warga Tegalsari Kota Tegal Dapat Sepeda Listrik
MENYERAHKAN - Lurah Tegalsari Ahmad Faozi dan Ketua LPMK Imam Mahrudi menyerahkan sepeda listrik kepada peserta.Foto:Meiwan Dani R/diswayjateng.disway.id--
DISWAYJATENG.ID, TEGAL - Warga RT 1 RW 5, Rumiyati, Kelurahan Tegalsari, Kecamatan Tegal Barat, mendapatkan hadiah utama sepeda listrik. Setelah mengikuti jalan santai di wilayah Kelurahan. Ada ribuan peserta yang mengikutinya, selain itu juga ada hadiah hiburan lainya.
"Jalan santai tersebut untuk warga Tegalsari," kata Ketua LPMK Imam Mahrudi.
Ada ratusan hadiah yang diperebutkan dalam doorprize tersebut. Sedangkan untuk hadiah utama ada sepeda listrik. Semua itu untuk membuat peserta semakin antusias dan semangat.
BACA JUGA:Dinas Koperasi UKM Perdagangan Kabupaten Tegal Sosialisasi Aplikasi SIDT
"Adanya hadiah dan dorprize tersebut untuk membuat peserta yang merupakan warga Tegalsari semakin semangat," ujarnya.
Sementara itu, Lurah Tegalsari Ahmad Faozi menyampaikan kelurahan mengelar berbagai kegiatan selama Agustusan. Hal itu untuk memperingati HUT ke-79 kemerdekaan Republik Indonesia. Dan membuat warga semakin semarak dalam menyambutnya.
"Semoga dengan kegiatan tersebut akan mempererat persatuan dan guyub rukun antar warga," pungkasnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: