Alasan Pengguna SPinjam Ditolak Pengajuan Pinjaman Tunai

Alasan Pengguna SPinjam Ditolak Pengajuan Pinjaman Tunai

Simak Alasan Pengguna SPinjam Ditolak Dalam Pengajuan Pinjaman Tunai-Tangkapan layar diswayjateng.id-

BACA JUGA:Cara Mudah Mengaktifkan Shopee Pinjam atau SPinjam

4. Terbukti melanggar syarat dan ketentuan  

SPinjam tidak akan cair jika pengguna terbukti melanggar syarat dan ketentuan yang telah ditetapkan. Pelanggaran ini bisa berupa penggunaan rekening yang tidak valid (tidak sesuai dengan nama di akun Shopee) atau melakukan aktivitas yang mencurigakan lainnya.

5. Gangguan server  

Pengajuan dana SPinjam juga tidak dapat diproses jika terjadi gangguan pada server aplikasi Shopee. Masalah server ini tidak hanya mempengaruhi layanan SPinjam, tetapi juga dapat berdampak pada fitur lainnya seperti ShopeePay dan SPayLater.

Berikut ini langkah-langkah untuk meminjam uang melalui SPinjam agar dana dapat dicairkan:

1. Lunasi pinjaman yang tertunggak

Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya, salah satu syarat dari Shopee agar kamu dapat menggunakan fitur SPinjam adalah tidak memiliki pinjaman lain. Jika ada pinjaman yang belum dilunasi, segera selesaikan tunggakan tersebut.

2. Perbarui aplikasi Shopee ke versi terbaru

Untuk memastikan SPinjam dapat mencairkan dana, penting untuk memperbarui aplikasi Shopee ke versi terbaru. Dengan melakukan pembaruan, kemungkinan gangguan server yang terjadi dapat teratasi, sehingga layanan SPinjam dapat berfungsi dengan baik kembali.

3. Hubungi layanan pelanggan

Jika SPinjam masih tidak dapat mencairkan dana, langkah terakhir adalah menghubungi layanan pelanggan. Kamu bisa menggunakan fitur chat di aplikasi Shopee atau menghubungi call center di nomor 1500702 dan 021-39500300.

Setelah terhubung dengan petugas, jelaskan bahwa dana pinjaman dari SPinjam tidak dapat dicairkan. Petugas akan memberikan penjelasan mengenai solusi untuk mengatasi masalah tersebut.

BACA JUGA:Ternyata, SPinjam Belum Punya DC Lapangan

Demikian ulasan beberapa alasan pengguna SPinjam ditolak dalam pengajuan pinjaman tunai. Semoga informasi ini membantu kamu memahami alasan penolakan dalam pengajuan pinjaman tunai melalui SPinjam. Semoga bermanfaat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: