Penyebab dan Cara Mengatasi Imei Hp Terblokir

Penyebab dan Cara Mengatasi Imei Hp Terblokir

imei hp terblokir--

DISWAY JATENG.ID – Pernahkah anda mengalami imei hp terblokir? Hal ini tentunya akan membuat anda bingung ingin berbuat apa.

IMEI (International Mobile Equipment Identity) adalah nomor identitas unik yang dimiliki setiap perangkat seluler. Nomor ini berfungsi untuk mengidentifikasi perangkat di jaringan seluler. Namun, terkadang banyak kejadian imei hp terblokir sehingga perangkat tidak dapat digunakan untuk melakukan panggilan atau mengakses internet. 

Terdapat banyak penyebab yang menjadikan imei hp terblokir, dengan mengetahui faktorn penyebabnya mulai dari sekarang maka anda dapat menghindari hal ini terjadi.

Nah berikut ini akan kami bahas secara lengkap mengenai penyebab dan cara mengatasi imei hp terblokir, simak terus uraiannya dibawah ini.

BACA JUGA:Cara Menemukan Nomor IMEI di iPhone dan iPad

Penyebab Imei Hp Terblokir

  1. Perangkat hilang atau dicuri: Pemilik sebelumnya mungkin memblokir nomor  untuk mencegah penyalahgunaan.
  2. Perangkat black market: Perangkat yang tidak resmi atau ilegal sering kali memiliki masalah yang seperti ini.
  3. Masalah teknis: Terkadang, hal ini terjadi karena kesalahan sistem atau masalah teknis lainnya.
  4. Pelanggaran kebijakan operator: Penggunaan perangkat untuk aktivitas ilegal dapat menyebabkan pemblokiran nomor imei.

Cara Mengatasi Imei Hp Terblokir

1. Hubungi Operator Seluler

Langkah pertama yang perlu dilakukan adalah menghubungi operator seluler Anda. Jelaskan masalah yang sedang Anda hadapi dan tanyakan apakah ada cara untuk membuka pemblokiran. Operator mungkin dapat membantu jika pemblokiran disebabkan oleh kesalahan sistem atau pelanggaran kebijakan yang bersifat sementara.

2. Cek Status IMEI di Situs Resmi

Beberapa negara memiliki situs resmi untuk memeriksa status IMEI. Anda dapat mengecek status IMEI perangkat Anda di situs tersebut untuk mengetahui alasan pemblokiran.

3. Laporkan Kehilangan atau Pencurian

Jika masalah ini terjadi karena perangkat hilang atau dicuri, laporkan kejadian tersebut kepada pihak kepolisian. Setelah mendapatkan laporan polisi, Anda dapat mencoba menghubungi operator seluler untuk membuka blokir IMEI.

4. Gunakan Jasa Pihak Ketiga

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: