Merdeka! Desa Beluk Kabupaten Pemalang Adakan Sepakbola Wanita

Merdeka! Desa Beluk Kabupaten Pemalang Adakan Sepakbola Wanita

FOTO - Para tim sepak bola wanita dan Desa Beluk foto bersama camat Belik.Foto:M Ridwan/diswayjateng.disway.id--

DISWAYJATENG.ID, PEMALANG - Turnamen sepakbola wanita yang jarang dilaksanakan, kali ini diselenggarakan di Lapangan Desa Beluk, Kecamatan Belik. Turnamen diikuti oleh berbagai tim sepakbola wanita Desa Beluk yang menunjukan semangat tinggi dan antusiasme dalam berkompetisi.

Camat Belik Muhammad Maksum mengapresiasi panitia penyelenggara yang telah bekerja keras untuk mengadakan turnamen ini.

"Acara seperti ini sangat penting untuk mendorong perkembangan olahraga, khususnya sepakbola wanita, di wilayah Belik," ujarnya.

BACA JUGA:Fraksi PKB DPRD Kabupaten Tegal Butuh Penjelasan Kenaikan Rencana APBD 2025

Maksum berharap, turnamen ini dapat menjadi ajang bagi para atlet wanita untuk menunjukkan bakat dan kemampuan sehingga nanti bisa mengikuti lomba di tingkat kabupaten maupun lainnya.

Kepala Desa Beluk Rinto menambahkan, turnamen sepak bola wanita ini diadakan dalam rangka HUT ke-79 Kemerdekaan RI.

Kegiatan seperti dapat mempererat persatuan dan kebersamaan masyarakat desa serta meningkatkan semangat nasionalisme.

BACA JUGA:Ratusan Pendukung Bakal Paslon Bupati Tegal Geruduk Kantor Bawaslu, Kenapa?

"Ini juga dalam rangka ikut serta memotivasi warga untuk berpartisipasi aktif dalam berbagai acara yang digelar, terangnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: