Ini Dia 6 Tips Dalam Memilih Ponsel Gaming Android , Game main Lancar!

Ini Dia 6 Tips Dalam Memilih Ponsel Gaming Android , Game main Lancar!

6 Tips Dalam Memilih Ponsel Gaming Android , Game main Lancar!-Tangkapan layar diswayjateng.id-

DISWAY JATENG -  Di era perkembangan ponsel yang semakin canggih banyak orang yang ingin menjadi gamers. Karena berguna untuk menyalurkan hobi ataupun untuk menghasilkan cuan dengan sekadar bermain HP tetapi sebelum membelinya pengguna harus mengerti tips dalam memilih ponsel gaming Android agar tidak salah saat membelinya.

Peran ponsel terus mengalami perkembangan yang sangat signifikan. Tidak hanya dimanfaatkan sebagai media komunikasi saja, tetapi kegunaan ponsel juga semakin multifungsi. Salah satunya ponsel gaming Android untuk pecinta gamers. 

Pasalnya, HP yang dirancang khusus untuk main game memiliki spesifikasi yang gahar sehingga mumpuni untuk bermain game dengan durasi yang lama. Ponsel gaming Android juga memiliki performa ciamik sehingga penggunanya akan lebih nyaman ketika main game yang cukup berat.

Bermain game mobile secara lancar membutuhkan perangkat ponsel gaming dengan spesifikasi mumpuni. Untuk itu, kamu perlu memperhatikan sejumlah hal sebelum memutuskan memiliki ponsel impianmu.  Yuk simak ulasan dan baca sampai selesai ya!

BACA JUGA:7 Rekomendasi Hp Mid Range dengan Spek Kamera Terbaik

Berikut ini 6 tips dalam memilih ponsel gaming Android agar game lancar :

1. Ukuran Layar yang Luas dan Nyaman

Untuk memberikan rasa yang lebih nyaman saat bermain game, kamu bisa memilih jenis ponsel dengan ukuran layar luas dan dilengkapi fitur fullview display. Layar yang besar dan luas akan membuat momen bermain game semakin mudah dan menyenangkan karena bisa menatap layar dengan lebih jelas dan puas.  Pilih juga jenis layar yang memiliki resolusi tinggi serta tingkat kerapatan layar yang baik agar grafis yang ditampilkan terasa maksimal dan tidak pecah.

2. RAM dan Memori Internal yang Ideal

RAM dan memori internal menjadi hal yang tidak kalah penting untuk dipertimbangkan ketika memilih ponsel gaming. Mengingat, banyak bermunculan game yang memiliki kapasitas besar. Semakin bagus game tersebut biasanya semakin besar juga kapasitasnya sehingga akan semakin banyak memakan ruang penyimpanan.

Apalagi kebanyakan game mobile sering melakukan update untuk meningkatkan fitur dan gameplay miliknya. Hal ini tentunya semakin menghabiskan ruang penyimpanan. Untuk mendapatkan pengalaman bermain game yang lancar, kamu bisa memilih RAM minimal berkapasitas 4GB dengan memori internal 32GB. Akan lebih bagus jika kamu memilih HP yang sudah didukung fitur ekspansi RAM dan memori internal untuk kapasitas yang cukup besar.

BACA JUGA:Multitasking dan Kekinian, Ini 6 HP Terjangkau yang Cocok untuk Youtuber Pemula

3. Sesuaikan Dengan Bujet yang Dimiliki 

Hal yang tidak kalah penting yang harus diperhatikan saat memilih ponsel gaming adalah menyesuaikannya dengan bujet yang dimiliki. Tidak bisa dipungkiri bahwa kualitas dari ponsel gaming sebanding dengan harga yang ditawarkan. Semakin bagus spesifikasinya, maka akan semakin tinggi pula harganya. Oleh karena itu, menjadi tugas kamu untuk menemukan ponsel gaming dengan spesifikasi terbaik yang sesuai dengan bujetmu.

4. Memperhatikan Chipset 

Chipset merupakan salah satu komponen penting yang harus diperhatikan saat memilih ponsel gaming. Chipset atau System-on-Chip merupakan komponen yang terintegrasi dengan komponen lainnya untuk mendukung kinerja ponsel. Di dalam chipset terdapat prosesor, GPU, cellular modem, dan pengontrol manajemen perangkat.

Kamu bisa memilih jenis chipset yang dilengkapi GPU dengan kinerja tinggi untuk mengolah grafis secara baik. Untuk ponsel Android, kamu bisa memilih salah satu dari deretan seri chipset terbaik milik Qualcomm, MediaTek, Exynos, dan sejumlah brand chipset terbaik lainnya. Dengan menggunakan chipset yang memiliki kinerja bertenaga, kamu bisa mengoperasikan aplikasi game dengan grafis tinggi secara nyaman.

5. Kapasitas Baterai Yang Mumpuni

Bermain game merupakan salah satu kegiatan yang cukup memakan banyak daya dari ponsel. Sehingga ketika memilih ponsel kamu harus memperhatikan jenis baterai yang digunakan. Untuk mendapatkan masa pemakaian yang lama, pilihlah jenis ponsel gaming yang memiliki baterai dengan daya tahan tinggi  serta memiliki kapasitas baterai cukup besar. Kamu juga bisa memilih ponsel yang telah didukung dengan fitur fast charging dan memiliki fitur Save Mode.

Kamu bisa memilih ponsel yang memiliki resolusi Full HD 1080p dengan kerapatan layar di atas 400 ppi. Selain itu kamu juga bisa memilih smartphone dengan kemampuan refresh rate tinggi, sehingga akan semakin banyak gambar yang diperbarui setiap detiknya.

BACA JUGA:5 Rekomendasi HP untuk Live Streaming Terbaik

6. Sistem Operasi Sesuai 

Sektor gaming menjadi salah satu yang diperhatikan dalam sistem Android terbaru. Kehadiran ColorOS 11.1 yang berbasis Android 11 ini juga menawarkan beberapa fitur gaming terbaik. Game Focus Mode adalah fitur esklusif OPPO yang akan memblokir semua notifikasi termasuk panggilan, gesture, bahkan petunjuk volume di layar. Gaming Shortcut Mode mengurangi waktu yang diperlukan untuk memulai permainan dengan memotong sumber daya latar belakang. Game Floating Window tidak akan menggangu gameplay pengguna karena layar diperkecil dan tidak menyebabkan keluar dari permainan. 

Demikian ulasan beberapa tips dalam memilih ponsel gaming Android. Berbagai merek ponsel yang telah menghadirkan banyak jenis ponsel gaming untuk memenuhi kebutuhan bermain game yang semakin memuaskan. Semoga bermanfaat.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: