9 Ponsel Chipset Snapdagon Terkencang Juni 2024 ini Turun Harga, Cek Spesifikasinya
ponsel chipset snapdragon terkencang Juni 2024 ini yang turun harga-Tangkapan layar diswayjateng.id-
Xiaomi 14 unggul dalam sektor fotografi dengan konfigurasi tiga kamera belakang masing-masing beresolusi 50 megapiksel, memungkinkan pengambilan gambar yang tajam dan detail baik dalam kondisi cahaya rendah maupun terang.
Kamera depan 32 megapiksel juga tidak kalah mengesankan, menawarkan selfie berkualitas tinggi dan mendukung video call dengan resolusi tinggi. Salah satu fitur unggulan adalah baterai berkapasitas 4.610 mAh yang mendukung penggunaan intensif sepanjang hari, ditambah teknologi fast charging 90 watt.
3. Redmi Note 13 Pro 5G
Redmi Note 13 Pro 5G menampilkan layar OLED 6,67 inci yang memukau dengan refresh rate 120 Hz, menawarkan warna yang hidup dan hitam yang dalam dengan resolusi tinggi. Ponsel ini ditenagai oleh chipset Qualcomm Snapdragon 7S Gen 2 dengan teknologi 4 nanometer.
Tersedia dalam konfigurasi memori 256 GB atau 512 GB dengan RAM 8 GB atau 12 GB. Salah satu fitur paling impresif dari Redmi Note 13 Pro 5G adalah sistem kamera triple-nya yang memimpin di kelasnya dengan sensor utama 200 megapiksel, lensa sekunder 8 megapiksel ultrawide, dan sensor kedalaman 2 megapiksel.
Kamera depan 16 megapiksel juga tidak mengecewakan, menawarkan selfie yang tajam dan jelas, ideal untuk kebutuhan komunikasi dan media sosial. Ponsel ini dilengkapi dengan baterai berkapasitas 5000 mAh, dengan dukungan pengisian cepat 67 watt.
4. Poco X5 5G
Ponsel ini menghadirkan layar AMOLED seluas 6,67 inci dengan refresh rate 120Hz yang memberikan pengalaman scrolling dan navigasi yang super halus. Di balik layarnya yang mengesankan, Poco X5 5G didukung oleh prosesor Qualcomm Snapdragon 695 fabrikasi 6 nanometer.
Berkat dukungan memori internal pilihan 128 GB atau 256 GB dan varian RAM 6 GB atau 8 GB, kinerja ponsel ini semakin optimal. Kamera belakang triple terdiri dari sensor 48 megapiksel, 8 megapiksel ultrawide, dan 2 megapiksel makro.
Setiap foto dan video yang kalian abadikan dijamin memiliki detail dan ketajaman yang maksimal. Sementara untuk selfie, kamera depan 13 megapiksel telah disiapkan untuk menghasilkan potret diri yang jernih dan menawan.
Poco X5 5G dilengkapi dengan baterai berkapasitas 5000 mAh dan saat tiba waktunya untuk mengisi daya, fitur fast charging 33 watt memastikan pengisian yang cepat dan efisien.
5. Realme 10 Pro
Realme 10 Pro hadir dengan layar IPS LCD berukuran 6,72 inci yang menawarkan pengalaman visual yang imersif dengan refresh rate 120Hz. Scrolling dan transisi layar terasa sangat mulus, membuat pengalaman bermain game dan menonton video menjadi lebih menyenangkan.
Realme 10 Pro dibekali dengan chipset Qualcomm Snapdragon 695 5G fabrikasi 6 nanometer. Ini merupakan pilihan cerdas bagi mereka yang mencari performa handal tanpa perlu menguras kantong.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: