Baru Terima 24 Pendaftar, SMP Negeri 12 Kota Tegal Optimis Kuota Terpenuhi

Baru Terima 24 Pendaftar, SMP Negeri 12 Kota Tegal Optimis Kuota Terpenuhi

MONITORING - Kepala SMP Negeri 12 Kota Tegal Setiyadi melakukan monitoring.Foto:Meiwan Dani R/jateng.disway.id --

DISWAYJATENG, TEGAL - SMP Negeri 12 Kota Tegal optimis bakal terpenuhi kuota 7 kelas dengan jumlah 210 siswa. Meskipun saat ini baru terima pendaftar 24 Calon Peserta Didik (CPD) dari Jalur Zonasi dan Afirmasi. Sehingga jumlah kuota itu akan terpenuhi di Jalur Prestasi dan Perpindahan Tugas Orang Tua (PTO). 

"Jalur Zonasi sudah tutup per hari ini, saat ini jumlah pendaftar baru 24 calon peserta didik," kata Operator PPDB SMP Negeri 12 Kota Tegal Agung Setiawan.

BACA JUGA:Jalan Rembul Kabupaten Pemalang Disiapkan untuk Rabat Beton

Untuk Jalur Afirmasi, Prestasi dan PTO masih dibuka hingga batas akhir PPDB yaitu 31 Mei 2024. Sehingga untuk calon peserta didik agar mendaftar di SMP Negeri 12 Tegal. Karena kuota masih banyak untuk menerima peserta didik. 

BACA JUGA:Bupati Pemalang Mansur Hidayat Cari Hari Baik untuk Daftar di Partai Gerindra

"Bagi calon peserta didik yang belum mendaftar sekolah, diharapkan mendaftar ke SMP Negeri 12 Tegal, sebab kuota masih terpenuhi," ujar Kepala SMP Negeri 12 Kota Tegal Setiyadi. 

Sekolah sudah melakulan berbagai upaya untuk menarik calon peserta didik. Diantaranya memasang pamflet, promosi sekolah melalui media massa, media sosial, grub alumni, ke sekolah dasar bahkan menyediakan angkot untuk menjemput siswa. Selain itu berbagai inovasi juga sudah dimunculkan yaitu literasi, majalah karya siswa dan lainya. 

"Semua upaya sudah dilakukan untuk menarik siswa, masih ada waktu. Kami optimis kuota bakal terpenuhi," pungkasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: