9 Tips Membeli iPhone Bekas Agar Kamu Untung dan Tidak jadi Buntung

9 Tips Membeli iPhone Bekas Agar Kamu Untung dan Tidak jadi Buntung

Tips Membeli iPhone Bekas -pinterest-

DISWAY JATENG - Membeli iPhone bekas adalah pilihan yang tepat untuk mendapatkan HP berkelas dengan harga yang lebih terjangkau. Hp iPhone banyak diminati oleh orang Indonesia, walau terkenal dengan harga yang mahal.

iPhone second memiliki harga yang jauh lebih murah ketimbang dengan iPhone yang baru, karena itu orang-orang lebih memilih untuk membeli iPhone bekas. Namun, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan saat kamu membeli HP second.

Periksa lebih dahulu kondisi iPhone yang ingin kamu beli, jangan asal membeli iPhone bekas meski harganya murah. Bisa jadi iPhone tersebut bermasalah, jika sudah begini, bukannya mendapatkan untung malah jadi buntung. 

BACA JUGA:7 Tips Membeli HP Samsung yang Sesuai Kebutuhan Kamu, Cek Sekarang Sebelum Menyesal!

Memperbaiki iPhone juga butuh uang yang cukup banyak. Jadi, pastikan untuk membeli iPhone bekas dengan tepat. Berikut ada tips yang tepat untuk kamu yang ingin membeli iPhone second.

1. Cek Harga Pasaran

Lakukan riset mengenai harga pasaran untuk model iPhone yang kamu incar. Cek harga iPhone bekas dan baru, kemudian bandingkan harga di berbagai platform jual beli online, toko fisik, dan forum komunitas untuk mendapatkan gambaran yang jelas mengenai harga yang wajar.

Periksa harga iPhone bekas sesuai masa pakai, karena hal ini juga menentukan harga sesuai performa iPhone yang ingin kamu beli.

2. Periksa Kondisi Fisik

Saat bertemu dengan penjual, periksa kondisi fisik iPhone dengan teliti. Perhatikan layar, bodi, tombol, dan port untuk memastikan tidak ada kerusakan fisik yang signifikan. Periksa port pengisian daya apakah bisa berfungsi dengan baik untuk mengecas HP.

Karena hal ini biasa dilewatkan oleh orang yang ingin membeli iPhone bekas. Jika terdapat baret ringan mungkin masih bisa ditoleransi, namun pastikan tidak ada kerusakan besar seperti retak pada bagian layar dan bodi.

3. Cek Fungsi Dasar

Uji semua fungsi dasar iPhone, termasuk layar sentuh, tombol home, power, volume, kamera, dan speaker. Pastikan semua dapat berfungsi dengan baik. Jangan lupa untuk menguji konektivitas Wi-Fi dan jaringan seluler lancar atau tidak.

4. Periksa Kesehatan Baterai

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: