Hutama Karya Gelar HK Peduli dan Raih Prestasi Ajang BCOMMS 2024 Jelang HUT ke 63

Hutama Karya Gelar HK Peduli dan Raih Prestasi Ajang BCOMMS 2024 Jelang HUT ke 63

hutama Karya gelar HK peduli dalam rangka HUT ke 63--

DISWAY JATENG JAKARTA – PT Hutama Karya (Persero) (Hutama Karya) berkolaborasi dengan anak perusahaannya, PT Hutama Karya Realtindo (HKR) beserta PT Hakaaston (HKA) gelar HK peduli. Implementasi program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) ini ditujukan pada bidang pendidikan, lingkungan serta pengembangan Usaha Mikro dan Usaha Kecil (UMK).

Hutama Karya gelar HK Peduli ini di 4 lokasi yakni Kota Depok, Kabupaten Sleman, Kabupaten Batu Bara dan Kabupaten Deli Serdang. Kegiatan ini merupakan rangkaian Hari Ulang Tahun (HUT) ke 63.

Executive Vice President (EVP) Sekretaris Perusahaan Hutama Karya Tjahjo Purnomo mengatakan gelar HK Peduli tahun ini sejalan dengan semangat HUT dalam tema yang diusung. Yaitu mengusung tema Bergerak, 63rlari, Melesat Hadirkan Karya Terbaik serta sebagai awal dalam menciptakan Desa Binaan Hutama Karya yang memiliki potensi untuk dikembangkan secara berkelanjutan.

Rangkaian gelar HK Peduli Pendidikan dan Lingkungan diawali dengan penanaman 500 pohon di H City Sawangan, Depok oleh PT HKR pada Jumat, 1 Maret 2024. Dilanjutkan pemberian bantuan di Kelurahan Sinduadi, Mlati, Sleman, DI Yogyakarta serta di Gerbang Tol Limapuluh, Kab. Batu Bara, Sumatra Utara oleh Hutama Karya secara simbolis pada Jumat, 8 Maret 2024 berupa sarana prasarana (sarpras) penunjang pendidikan. Antara lain terdiri dari komputer, kipas angin, beautifikasi dinding, perbaikan lantai bangunan, tempat sampah, papan tulis, alat Permainan Edukatif  (APE), rak dan buku bacaan serta pemberian sarpras umum berupa 1 unit mobil operasional Tempat Pengolahan Sampah Terpadu (TPST) dan tong sampah terpilah.

BACA JUGA:Takjub! Bank Mandiri Sabet Gelar Bank BUMN Nomor 1 versi Forbes, Masuk Daftar Bank Komersial Terbaik

“Dengan total senilai Rp 500 Juta, bantuan mencakup sarpras pendidikan untuk menunjang kegiatan belajar mengajar di PAUD, TK, SD, MTs, dan SMK, fasilitas pengelolaan sampah serta pengembangan UMK bagi masyarakat setempat,” ujar Tjahjo.

Lebih lanjut Tjahjo mengatakan bahwa beberapa lokasi dipilih berdasarkan wilayah yang berdekatan dengan aktivitas perusahaan dan pemberian bantuan yang disesuaikan pada kebutuhan spesifik masyarakat sekitar. Pada H City Sawangan, dibutuhkan peningkatan keasrian lingkungan perumahan dengan penanaman pohon. Di Yogyakarta, bantuan diberikan kepada masyarakat yang berdekatan dengan proyek RSIA Sardjito berupa sarpras pendidikan, umum, dan pengembangan UMK.

Sedangkan di Sumatra Utara, bantuan berupa sarpras dalam peningkatan aspek sosial dan ekonomi untuk diberikan kepada masyarakat yang berada disekitar proyek JTTS Ruas Indrapura-Kisaran. “Melalui program HK Peduli, kegiatan ini bukan hanya sekedar perayaan HUT, tetapi sebagai implementasi nyata lewat aksi sosial untuk memberdayakan masyarakat di sekitar wilayah operasional dan kami berharap bantuan-bantuan tersebut dapat dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya,” tutup Tjahjo Purnomo, EVP Sekretaris Perusahaan.

BACA JUGA:Belanja Produk Dalam Negeri Capai Rp21,396 triliun, SIG Raih Apresiasi P3DN Kategori BUMN Terbaik dari Kement

Di sisi lain, Lurah Sinduadi, H. Senen Hariyanto, SE sebagai perwakilan masyarakat mengapresiasi atas terselenggaranya program HK Peduli yang telah menyalurkan beragam bantuan di lingkungannya. “Kami mengucapkan terima kasih kepada Hutama Karya dan bantuan yang telah diberikan akan dimanfaatkan khususnya dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat sekitar,” ujar H. Senen Hariyanto, SE.

Pada kegiatan selanjutnya, akan dilakukan pula pelatihan keterampilan dan pemberian sarpras kepada kelompok PKK Desa Paya Bakung berupa 10 unit mesin beserta meja jahit termasuk alat pendukung lainnya dalam memproduksi sarung cone untuk menunjang aktivitas UMK pada sektor usaha industry menjahit, pemberian rak dan buku bacaan, tong sampah terpilah serta 1 unit perahu karet oleh HKA di Kec. Hamparan Perak, Deli Serdang, Sumatera Utara pada Kamis, 14 Maret 2024 mendatang.

Atas kontribusi dan komitmen dalam mengatasi tantangan serta mewujudkan pendidikan yang berkualitas di Indonesia secara berkelanjutan, TJSL Hutama Karya berhasil meraih penghargaan Bronze untuk kategori Sustainability Community Involvement and Development (CID) Pendidikan di ajang BUMN Corporate Communication and Sustainability Summit (BCOMSS) 2024 yang digelar Kementerian BUMN pada Kamis, 7 Maret 2024.

BACA JUGA:Enam UMKM Binaan Rumah BUMN SIG Rembang Ikuti Future SMEs Village di KTT G20

Penghargaan yang diserahkan langsung oleh Menteri BUMN, Erick Thohir dan diterima oleh Direktur Utama Hutama Karya, Budi Harto ini merupakan capaian pada program kolaborasi bersama Yayasan KAKAK mengenai advokasi perlindungan anak dari potensi kekerasan serta eksploitasi seksual di wilayah Surakarta. Hal tersebut juga merupakan inisiatif dalam memberikan ruang partisipasi anak-anak dengan memberikan pelatihan sebagai pelopor maupun pelapor apabila terjadi tindak kekerasan seksual dan eksploitasi di sekitar mereka yang sejalan dengan tujuan SDGs nomor 4, 5, dan 16 yakni pendidikan berkualitas, kesetaraan gender serta perdamaian, keadilan, serta kelembagaan yang tangguh.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: