Beragam Manfaat campuran bedak bayi dan Air Mawar, Ada Apa Saja Sih?

Beragam Manfaat campuran bedak bayi dan Air Mawar, Ada Apa Saja Sih?

Beragam Manfaat Masker Bedak Bayi dan Air Mawar, Ada Apa Saja Sih?--

DISWAY JATENG – Semakin berkembangnya zaman, manusia semakin sadar akan menjaga kebersihan dan kesehatan tubuh. Salah satunya dengan menggunakan masker campuran bedak bayi dan air mawar

Masker campuran bedak bayi dan air mawar merupakan dua bahan alami yang sering digunakan untuk merawat kulit wajah. Kedua bahan ini memiliki kandungan yang sangat baik untuk menjaga kelembapan dan kecerahan kulit. 

Masker alami memiliki manfaat yang luar biasa bagi kesehatan kulit wajah lho. Nah salah satu masker alami yang bisa kamu coba adalah masker campuran bedak bayi dan air mawar. 

Berikut ini akan dibahas lebih lanjut mengenai manfaat masker campuran bedak bayi dan air mawar untuk kesehatan kulit kamu. yuk, simak sampai akhir ya!

BACA JUGA:Tips Hilangkan Flek Hitam dengan Air Mawar dan Lidah Buaya, Begini Cara Membuatnya!

Manfaat masker bedak bayi dan air mawar

1.Mengontrol minyak berlebih

Produksi minyak berlebih pada kulit dapat menimbulkan masalah seperti jerawat, komedo dan kulit berminyak. Masker bedak bayi dan air mawar dapat membantu kamu untuk mengontrol minyak berlebih pada kulit. 

Bedak bayi berfungsi dalam menyerap minyak berlebih di kulit dan mengurangi kilap yang tidak diinginkan. Sementara itu, air mawar memiliki sifat astringent yang dapat membantu mengecilkan pori-pori. 

Kombinasi dari kedua bahan ini dapat membantu menjaga kulit agar tetap sehat. Bebas minyak serta terhindar dari masalah kulit yang disebabkan oleh produksi minyak berlebih. 

2. Mengurangi kemerahan 

Jika kamu memiliki kulit yang sensitif, masker campuran bedak bayi dan air mawar dapat menjadi solusi yang efektif untuk mengurangi kemerahan pada kulit sensitif. Bedak bayi memiliki sifat yang dapat menenangkan dan antiinflamasi yang mampu membantu meredakan kemerahan pada kulit. 

Sedangkan air mawar memiliki sifat anti inflamasi dan antiseptik yang dapat membantu mengurangi peradangan pada kulit sensitif. Dua kombinasi bahan ini dapat membantu menjaga kulit sensitif tetap tenang dan mengurangi kemerahan. 

BACA JUGA:Tips Hilangkan Flek Hitam dengan Air Mawar dan Lidah Buaya, Begini Cara Membuatnya!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: