6 Cara Berpakaian untuk Pria yang Punya Perut Buncit : Jangan Khawatir Lagi!

6 Cara Berpakaian untuk Pria yang Punya Perut Buncit : Jangan Khawatir Lagi!

6 Cara Berpakaian untuk Pria yang Punya Perut Buncit : Jangan Khawatir Lagi!--

DISWAY JATENG – Berikut ini cara berpakaian untuk pria yang punya perit buncit, ternyata perut buncit tidak hanya menjadi permasalahan bagi kaum hawa saja lho. Para pria yang doyan makan dan punya pola makan yang kurang sehat juga mengalami masalah yang sama. 

Sayangnya pria yang punya perut buncit ini bersumber dari lemak yang menumpuk di area perut. Pria akan merasa tampilan mereka kurang maksimal dan jadi nggak percaya diri lagi. 

Bagi kamu kaum pria yang punya perut buncit tenang, kamu bisa mengatasinya dengan olahraga yang teratur dan juga ubah pola makan yang buruk.

Nah berikut ini ada cara berpakaian untuk pria yang punya perut buncit, simak penjelasannya di bawah ini!

1.Hindari pakaian ketat

Jika kamu menginginkan tampilan perut yang rata, sebaiknya kamu jangan menggunakan pakaian yang terlalu ketat. Menggunakan pakaian ketat, bisa membuat kamu jadi sulit bernafas dan perut buncit jutsru makin terlihat.

Kamu sebaiknya memilih pakaian yang lebih longgar agar tampilan terlihat rapih.

BACA JUGA:5 Cara Menutupi Perut Buncit yang Bikin Kurang Percaya Diri : Atasi Insecure

2. Pilih warna gelap

Cara selanjutnya adalah dengan menggunakan pakaian yang berwarna gelap. Warna gelap akan memberikan efek tubuh yang langsing lho. 

Kamu bisa memilih warna pakaian seperti hitam, biru dongker, coklat dan juga abu-abu. Warna gelap bisa menyamarkan perut buncit menjadi perut rata. 

Sebaliknya, jika kamu menggunakan pakaian dengan warna terang justru akan menonjolkan perut buncitmu. 

3. Celana jeans

Jika kamu kaum pria yang suka tampilan kasual, kamu bisa menggunakan celana jeans yang memiliki lingkar pinggang pas di pinggul. Kamu bisa menghindari lingkar pinggang yang pas di pakai.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: