Liburan Seru di Pantai Tiga Warna: Info Lokasi, Kegiatan dan Tiket Masuk

Liburan Seru di Pantai Tiga Warna: Info Lokasi, Kegiatan dan Tiket Masuk

pantai tiga warna-tangkapan layar instagram @pantaitigawarna-

DISWAY JATENG- Malang merupakan kota yang masuk kedalam jajaran provinsi jawa tengah, kota ini memiliki banyak destinasti wisata yang dapat dikunjungi untuk menghabiskan waktu liburanmu. Contohnya pantai tiga warna.

Destinasi wisata yang cukup hits di malang yakni pantai tiga warna, pantai ini menyuguhkan panorama alamnya yang menakjubkan selain itu keindahan di bawah lautnya juga sangat memukau.

Pantai tiga warna berlokasi di Jl. Sendang Biru, Area Sawah atau Kebun, ambakrejo, Sumbermanjing, Malang tepatnya di kawasan konservasi Sendang Biru.

Pantai tiga warna mempunyai daya tariknya tersendiri, seperti air lautnya yang memiliki tiga warna yakni putih kemerahan, hijau, serta biru. Pasirnya juga biasanya berwarna putih kemerahan.

BACA JUGA:Yuk Liburan! Rekomendasi Pantai di Solo dengan Pemandangan Eksotis, Cocok untuk Kaum Instagramable

Hal inilah yang menjadikan pantai tiga warna ini ramai dikunjungi wisatawan untuk tujuan berlibur dengan keluarga, teman ataupun pasangan. 

Selain menyuguhkan keindahan lautnya, pantai ini juga menawarkan suasananya yang asri dan bersih. Pasalnya pantai tiga warna berada di area Clungup Mangrove Conservation yang pastinya menjaga kelestarian mangroven, terumbu karang, serta hutan lindung.

Ketika berlibur kesini kamu dapat melakukan beragam aktivitas seru, artikel ini akan membahas kegiatan yang dapat dilakukan ketika berkunjung kesini. Yuk simak ulasan dibawah ini.

1. Snorkeling

Pantai ini menjadi surganya para pecinta snorkeling, karena ombak yang ada di laut ini tidak besar alias tenang serta airnya juga jernih.

Ketika berkunjung kesini kamu juga bisa mengetahui tentang jenis-jenis terumbu karang yang dilestarikan disini, pasalnya di pantai ini ditumbuhi terumbu karang dengan bermacam-macam bentuk.

2. Bermain di Pantai

Karena pantai ini meyuguhkan air yang jernih dengan tiga warnanya membuat wisatawan yang berlibur kesini tidak segan-segan untuk berenang atau hanya sekedar bermain pasir. Tetapi perlu diingat ketika berenang di pantai ini harus berhati-hati dengan adanya ubur-ubur.

Ombak yang tenang membuat para pengunjung lebih leluasa bergerak menggunakan pelampungnya sampai ke tengah pantai dengan aman.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: