Inilah Tempat Wisata di Purwokerto Yang Terbaru, Paling Hits Dan Eksotis

Inilah Tempat Wisata di Purwokerto Yang Terbaru, Paling Hits Dan Eksotis

Goa Sarabadak Purwokerto--by.Facebook

DISWAYJATENG.ID - Purwokerto merupakan ibukota dari kabupaten Banyumas. Dan Kota ini memanglah tidak setenar kota lainnya yang ada di Jawa Tengah, seperti Semarang. 

Tetapi untuk pesona yang ditawarkan kota tersebut sebenarnya tidak kalah bagusnya dari kota-kota lain di Jawa Tengah. Sebab ada banyak tempat wisata yang terbaru dan lagi hits di Purwokerto yang tak kalah keren dibanding dengan destinasi wisata di daerah lainnya.

Anda bisa menikmati hari libur disini tanpa harus bingung karena tidak tahu kemana harus berkunjung. Sebab pilihan tempatnya begitu beragam. Anda hanya perlu mengatur budget dan waktu agar hari liburmu dapat berjalan aman dan berkesan sepanjang perjalanan.

Inilah Tempat Wisata di Purwokerto Yang Terbaru, Paling Hits Dan Eksotis

Lalu di mana saja sih tempat wisata terbaru, hits dan Instagramable yang direkomended bila Anda bekunjung ke kota ini? Mari kita simak ya!

BACA JUGA: Anda Mau Berwisata Ke Purwokerto, Inilah Destinasi yang Terbaru Liburan Murah dan Terjangkau

1. Lokawisata Baturraden

Tempat wisata di Purwokerto yang paling populer dan sangat direkomendasikan untuk kamu kunjungi. Sebab mempunyai pemandangan alam yang sangat menakjubkan yaitu hamparan Gunung Slamet di sisi utara.

Selain itu pula, ada beragam pilihan wahana wisata sungguh menjadi kelebihannya tersendiri sebagai daya tarik dari tempat wisata ini. Wahananya ada kolam renang, sepeda air, terapi ikan dan pemandian air panas bisa kamu temukan di sana dengan mudahnya. 

Selain bisa bermain, pastinya ada juga spot untuk berfoto ria sudah tersedia di sana dan siap menghiasi dinding Instagrammu. Bila Anda suka dengan dunia satwa, tenang saja, kebun binatang mini yang tersedia juga bisa menjadi alernatif bagimu. 

Selain itu, pengalaman untuk bisa menikmati pemandangan yang luar biasa dari pegunungan yang asri dan sejuk. Ini menjadi hal yang pasti akan sangat sulit untuk melupakannya dari perjalanan ini. HTM hanya dengan 14 ribu rupiah saja Anda sudah dapat memasuki kawasan ini. 

Biaya masuk yang masih terjangkau ini pasti tidak akan membebanimu bila dibandingkan dengan pengalaman seru dan berkesan yang akan kamu dapatkan nantinya di Baturadden.

2. Curug Gomblang

Bila ngomong tempat wisata yang terbaik di Purwokerto maka tidak bisa lepas dari yang namanya curug atau air terjun. Saat ini kita akan berbicara tentang air terjun atau yang dikenal dengan sebutan Curug Gomblang. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: by .idneksplore.com