Cara Membuat Bumbu Halus untuk Aneka Masakan sebagai Persediaan
Cara Membuat Bumbu Halus untuk Aneka Masakan sebagai Persediaan-disway jateng-
DISWAYJATENG.ID – Cara membuat bumbu halus untuk aneka masakan sebagai persediaan yang dapat kita simpan dalam lemari es.
BACA JUGA:Ide dan Resep Minuman Enak Thai Tea Khas Thailand
Kemarin saat wabah Covid-19 merebak, mencuci tangan dan berdiam diri dalam rumah saja tidak cukup. Kita juga memerlukan asupan makanan yang bergizi agar badan tetap fit dan tidak mudah tertular penyakit.
Kita haruslah menyiasati bagaimana caranya kita untuk dapat mengolah bahan makanan yang tidak hanya awet saja, tapi juga harus bergizi. Kalau yang awet saja ada banyak terjual lauk instan yang tersedia dalam pasaran.
Tapi apa iya kita mau makan lauk instan terus menerus? tidak ada salahnya kita rajin-rajin memasak sendiri juga agar kecukupan gizinya bisa terjaga. Nah, agar tidak kerepotan, bisa meraciknya sendiri bumbu halus untuk aneka masakan yang tersimpan lama dalam kulkas sebagai persediaan.
Bumbu marinasi ikan dan ayam goreng.
Bumbu homemade ini bisa kita pakai untuk memarinasi ikan dan ayam goreng. Selain sederhana, bumbu halus ini punya cita rasa yang lezat dan pastinya awet.
1 sendok teh kunyit bubuk.
1 sendok teh ketumbar bubuk.
1/2 sendok teh garam.
1/2 sendok teh kaldu bubuk.
1 sendok teh bawang putih bubuk.
Bumbu Sayur Sop,
Sayur sop bisa jadi pilihan menu masakan sehari-hari kalian, membuat bumbu halusnya juga mudah sekali cukup dengan.
3 siung bawang putih.
3 siung bawang merah.
1/2 merica.
1 batang bawang pre.
2 batang daun seledri.
Garam dan gula secukupnya.
Bumbu Balado.
Buat kamu yang suka pedas, bumbu balado bisa jadi alternatif. Bumbu ini bisa untuk memasak berbagai macam bahan makanan, seperti telur balado misalnya.
10 siung bawang merah.
6 siung bawang putih.
20 cabai rawit.
10 cabai keriting.
3 buah tomat merah.
4 buah daun jeruk.
Garam dan gula secukupnya.
Minyak goreng secukupnya.
Bumbu Kuning.
Selain bumbu goreng dan balado, kita juga perlu menyimpan bumbu kuning. Bumbu ini terkenal gurih dan pastinya enak.
100 gram bawang merah.
50 gram bawang putih.
5 cm jahe.
5 cm lengkuas.
4 cm kunyit.
5 butir kemiri.
1 sendok teh merica.
1 sendok teh ketumbar.
1 sendok makan garam.
1/2 sendok teh gula.
Minyak goreng secukupnya. (*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: