Stok Pangan di Kabupaten Pemalang Aman, Harga Stabil

Stok Pangan di Kabupaten Pemalang Aman, Harga Stabil

STABIL - Harga kebutuhan pokok di Kabupaten Pemalang stabil. Foto : Agus Pratikno/Radar Pemalang --

PEMALANG (DiswayJateng) -  Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pemalang menjamin ketersediaan kebutuhan pokok masyarakat (kepokmas) saat Ramadan dan Idul Fitri 1444 H. 

 

Plt Bupati Pemalang Mansur Hidayat melalui Kepala Dinas Koperasi,UMKM, Perindustrian, Perdagangan Hepi Priyanto  mengatakan, momen rutin menjelang Ramadhn dan Idul Fitri selalu ditandai dengan meningkatnya kebutuhan masyarakat. Sehingga harga kepokmas  cenderung mengalami kenaikan, termasuk 

Beradarnya barang berbahaya dan tidak layak konsumsi. 

 

"Sebagai upaya antisipasi terjadinya hal-hal semacam itu,pemkab menjamin ketersediaan barang kebutuhan pokok dengan jumlah stok yang cukup dan harga terjangkau," katanya, kemarin.

 

Menurutnya, barang kebutuhan pokok masyarakat, sesuai Peraturan Presiden Nomor 59 Tahun 2020 adalah beras, gula pasir, minyak goreng, telur, daging, kedelai, tepung terigu, cabai dan bawang merah atau putih.

 

Komoditi beras yang merupakan kebutuhan rutin setiap hari telah tersedia kurang lebih ada 400 ton. Sedangjan untuk kebutuhan Ramadan dan Idul Fitri diperkirakan naik sebesar 10 persen sehingga menjadi 440 ton.

 

"Adapun harga beras sampai  27 Maret 2023 cenderung stabil di kisaran Rp11.600 per kikogram, meskipun masih di atas HET Rp9.450," ujarnya.

 

Kebutuhan gula pasir per hari, lanjutnya, sebesar 26 ton. Sedangkan perkiraan kebutuhan pada Ramadan dan Idul Fitri ada  sebesar 28,6 ton per hari atau naik 10 persen. Untuk harga gula pasir dari tanggal 16 hingga 27 Maret 2023 pada kisaran Rp13.500 hingga Rp14.000 per kilogram, harga rata-rata komoditi gula pasir hingga   27 Maret 2023 sebesar Rp13.600 per kikogram. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: